Pengaruh Peraturan Perpajakan, Sanksi Perpajakan dan Tax Amnesty terhadap Kepatuhan Pembayaran Wajib Pajak (Studi Empiris pada KPP Pratama Pekalongan periode 2018-2020)

RAMADHANI, Gilang Rizki and LAKSITO, Herry,(15 March 2023), Pengaruh Peraturan Perpajakan, Sanksi Perpajakan dan Tax Amnesty terhadap Kepatuhan Pembayaran Wajib Pajak (Studi Empiris pada KPP Pratama Pekalongan periode 2018-2020). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (232kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (224kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (225kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (248kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (346kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemahaman wajib pajak terhadap peraturan perpajakan dan sanksi perpajakan serta penerapan kebijakan tax amnesty terhadap kepatuhan pelaporan wajib pajak di KPP Pratama Pekalongan periode 2018-2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan Theory of Planned Behavior. Variabel-variabel pada penelitian ini ialah peraturan perpajakan, sanksi perpajakan, tax amnesty, dan kepatuhan pelaporan wajib pajak. Subjek dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak yang terdaftar di KPP Pratama Pekalongan pada periode 2018-2020. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dalam pengumpulan data dengan jumlah sampel yang didapatkan sebanyak 102 sampel. Analisis data dilakukan menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan program IBM SPSS 26. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa, peraturan perpajakan dan tax amnesty tidak berpengaruh secara positif terhadap kepatuhan pelaporan wajib pajak. Sedangkan sanksi perpajakan berpengaruh secara positif terhadap kepatuhan pelaporan wajib pajak. Pada pengujian simultan menyatakan bahwa peraturan perpajakan, sanksi perpajakan, dan tax amnesty berpengaruh secara bersama-sama serta signifikan terhadap kepatuhan pelaporan wajib pajak.
Keywords : Tax Regulations, Tax Sanctions, Tax Amnesty¸ Taxpayer Reporting Compliance, Peraturan Perpajakan, Sanksi Perpajakan, Tax Amnesty¸ Kepatuhan Pelaporan Wajib Pajak.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Gilang Rizki Ramadhani
Date Deposited: 29 Mar 2023 03:13
Last Modified: 29 Mar 2023 03:21
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/12390

Actions (login required)

View Item
View Item