PENGARUH VALUE CONSCIOUSNESS DAN STATUS CONSUMPTION TERHADAP ATTITUDE TO PURCHASE INTENTION DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Customer Xiaomi di Jawa Tengah)

ULYA, Kamilatul and BATU, Kardison Lumban,(15 March 2024), PENGARUH VALUE CONSCIOUSNESS DAN STATUS CONSUMPTION TERHADAP ATTITUDE TO PURCHASE INTENTION DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Customer Xiaomi di Jawa Tengah). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang memengaruhi sikap konsumen terhadap niat pembelian smartphone Xiaomi di Jawa Tengah. Perkembangan smartphone telah mengubah gaya hidup dan pola konsumsi, di mana banyak yang tertarik pada merek terkenal, namun terkendala kemampuan membeli atau tergoda dengan imitasi smartphone ternama yang lebih murah. Xiaomi menjadi alternatif menarik karena berkualitas tinggi namun memiliki harga ekonomis dan telah menjadi salah satu Top Brand smartphone terlaris di Indonesia. Oleh karena itu, penelitian ini penting untuk mengungkap apakah citra dan kualitas produk Xiaomi sebagai merek smartphone terjangkau masih mampu membangun kepercayaan masyarakat, dengan mempertimbangkan berbagai faktor. Selain fenomena tersebut, ditemukan inkonsistensi penelitian antara value consciousness terhadap attitude to purchase intention yang dilakukan penelitian terdahulu. Oleh karena itu atas dasar fenomena dan kesenjangan penelitian tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengatasi kesenjangan antara value consciousness terhadap attitude to purchase intention pada pembelian smartphone Xiaomi di Jawa Tengah melalui brand image. Konsep model kerangka penelitian yang dikembangkan antara value consciousness, status consumption, brand image, dan attitude to purchase intention bersumber dari teori dan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya. Pengumpulan data yang dilakukan dengan pemberian kuesioner yang terdiri dari pertanyaan terbuka dan tertutup secara daring berhasil mendapatkan 220 responden. Kriteria responden penelitian adalah masyarakat yang pernah menggunakan smartphone Xiaomi minimal 1 kali. Hasil dari pengumpulan data kuesioner yang telah diperoleh dianalisis secara kuantitatif dan struktural dengan menggunakan metode SEM (Structural Equation Modelling) menggunakan program AMOS (Analysis Moment of Structural) 24. Temuan pada penelitian ini berhasil membuktikan bahwa brand image dapat memperkuat hubungan antara status consumption terhadap attitude to purchase intention dengan membawa pengaruh positif yang signifikan. Status consumption berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand image, kemudian brand image juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap attitude to purchase intention. Namun, terdapat penolakan hipotesis yang tidak signifikan dan berpengaruh negatif atas hubungan value consciousness dan status consumption terhadap attitude to purchase intention serta value consciousness terhadap brand image. Implikasi manajerial yang dapat diterapkan adalah dengan menggunakan penelitian ini sebagai pertimbangan pihak manajemen Xiaomi dalam membuat kebijakan produk saat akan mengambil keputusan terkait pemasaran produk Xiaomi di Jawa Tengah. Kata Kunci: Value Consciousness, Status Consumption, Brand image, Attitude to Purchase Intention.
Keywords : Value Consciousness, Status Consumption, Brand image, Attitude to Purchase Intention., Value Consciousness, Status Consumption, Brand image, Attitude to Purchase Intention.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Kamilatul Ulya
Date Deposited: 22 Mar 2024 08:41
Last Modified: 22 Mar 2024 08:41
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14006

Actions (login required)

View Item
View Item