SYAHIRA, Salma Syifa and RAHARDJO, Susilo Toto,(19 September 2024), ANALISIS PENGARUH SOCIAL MEDIA INFLUENCER DAN ELECTRONIC WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Konsumen Produk Kosmetik Make Over di Kota Semarang). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text (Cover)
- Published Version
Download (20kB)
Download (20kB)
Text (Abstrak (Inggris))
- Published Version
Download (114kB)
Download (114kB)
Text (Abstrak (Indonesia))
- Published Version
Download (8kB)
Download (8kB)
Text (Daftar Isi)
- Published Version
Download (508kB)
Download (508kB)
Text (Daftar Pustaka)
- Published Version
Download (270kB)
Download (270kB)
Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
Abstract
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, khususnya internet, saat ini telah meningkatkan persaingan dalam industri kosmetik. Fenomena ini membawa pada perubahan cara perusahaan untuk memasarkan produknya seiring dengan perubahan konsumen dalam mencari informasi sebelum memutuskan membeli produk. Make Over sebagai salah satu merek kosmetik Indonesia yang unggul dengan berbagai macam produk kosmetiknya masih perlu menyempurnakan strategi pemasarannya agar tetap kompetitif, meningkatkan brand image, dan meningkatkan keputusan pembelian dengan memanfaatkan promosi melalui social media influencer dan electronic word of mouth.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh social media influencer dan electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian dengan brand image sebagai variabel intervening pada konsumen produk kosmetik Make Over di kota Semarang. Metode pengambilan sampel adalah purposive sampling dengan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 130 responden yang pernah melakukan pembelian produk kosmetik Make Over minimal satu kali. Terdapat lima hipotesis dalam penelitian ini yang dianalisis dengan menggunakan teknik analisis Structural Equation Model (SEM) serta alat analisis yang digunakan adalah Analysis of Moment Structure (AMOS) 24.
Temuan dari pengujian terhadap lima hipotesis yang diajukan menunjukkan bahwa kelima hipotesis tersebut berhasil diterima, yaitu social media influencer berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand image, electronic word of mouth berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap brand image, brand image berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, social media influencer berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, serta electronic word of mouth berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Keywords : | Social Media Influencer, Electronic Word of Mouth, Brand Image, Purchase Decision, Social Media Influencer, Electronic Word of Mouth, Brand Image, Keputusan Pembelian |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Manajemen |
Depositing User: | Salma Syifa Syahira |
Date Deposited: | 27 Sep 2024 07:36 |
Last Modified: | 27 Sep 2024 07:36 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/15210 |