ADRIANSYAH, Muhammad and PUJIYONO, Arif,(12 December 2024), ANALISIS PENGARUH ZAKAT, I-HDI, PERAN PEMERINTAH DAN VARIABEL MAKROEKONOMI TERHADAP KEMISKINAN DI INDONESIA PERIODE 2018-2023. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text (Cover)
- Published Version
Download (2MB)
Download (2MB)
Text (Abstrak (Inggris))
- Published Version
Download (2MB)
Download (2MB)
Text (Abstrak (Indonesia))
- Published Version
Download (2MB)
Download (2MB)
Text (Daftar Isi)
- Published Version
Download (2MB)
Download (2MB)
Text (Daftar Pustaka)
- Published Version
Download (2MB)
Download (2MB)
Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
Kemiskinan adalah salah satu permasalahan yang dihadapi semua negara
tidak terlepas itu negara maju atau berkembang. Tingkat Indeks Pembangunan
Manusia Indonesia sebagai salah satu indikator kesejahteraan negara mengalami
peningkatan selama periode penelitian. Namun, peningkatan tersebut tidak diikuti
dengan penurunan kemiskinan selama periode penelitian di Indonesia. Variabel
Zakat, Islamic Human Development Index (I-HDI), Peran Pemerintah dan variabel
Makroekonomi yang terdiri dari Indeks Harga Konsumen (IHK), Perdagangan
Terbuka (PT) dan Populasi menjadi indikator-indikator yang bisa mempengaruhi
tingkat kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel
Zakat, I-HDI, Peran Pemerintah, dan Makroekonomi terhadap Kemiskinan di
Indonesia selama periode 2018-2023.
Metode dalam penelitian ini menggunakan Regresi Data Panel. Data yang
digunakan adalah data sekunder yang terdiri dari 34 provinsi di Indonesia selama
tahun 2018-2023 yang diperoleh dari website Badan Pusat Statistik (BPS),
Kementrian Kesehatan dan Kementrian Perdagangan. Analisis data dalam
penelitian ini menggunakan metode Fixed Effect Model (FEM) yang diolah
menggunakan Eviews. Analisis statistik deskriptif dilakukan untuk
menggambarkan karakteristik data dan diikuti oleh uji asumsi klasik untuk
memastikan bahwa data memenuhi syarat BLUE (Best Linear Unbiased
Estimator).
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel Zakat, I-HDI dan Peran
Pemerintah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan di Indonesia.
Sedangkan variabel IHK dan Populasi tidak berpengaruh signifikan terhadap
kemiskinan di Indonesia. Variabel Perdagangan Terbuka (PT) memiliki pengaruh
positif terhadap kemiskinan di Indonesia selama periode penelitian. Temuan ini
mengindikasikan bahwa Zakat, I-HDI, Peran Pemerintah dan Perdagangan
Terbuka merupakan faktor yang penting yang harus diperhatikan oleh pemerintah
dan masyarakat dalam mengelola dan mengantisipasi tingkat kemiskinan di
Indonesia. Dengan memahami pengaruh variabel-variabel tersebut diharapkan
dapat diambil langkah-langkah strategis untuk menekan pertumbuhan kemiskinan
di Indoensia
Keywords : | Poverty, Zakat, Islamic Human Development Index, Consumer Price Index, Open Trade, Population, Government Role., Kemiskinan, Zakat, Islamic Human Development Index, Indeks Harga Konsumen, Perdagangan Terbuka, Populasi, Peran Pemerintah. |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Ekonomi Islam |
Depositing User: | Muhammad Adriansyah |
Date Deposited: | 20 Dec 2024 06:03 |
Last Modified: | 20 Dec 2024 06:04 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/15503 |