ANALISIS PREFERENSI MIGRASI KARYAWAN BANK KONVENSIONAL KE BANK SYARIAH (STUDI KASUS PADA BANK BTN KANTOR CABANG SEMARANG)

RIFTANISA, Olivia and KURNIA, Akhmad Syakir,(15 February 2019), ANALISIS PREFERENSI MIGRASI KARYAWAN BANK KONVENSIONAL KE BANK SYARIAH (STUDI KASUS PADA BANK BTN KANTOR CABANG SEMARANG). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 1. Cover - 12040114190003.pdf] Text - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of 4. S - Abstrak (Inggris) - 12040114190003.pdf] Text - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of 5. S - Abstrak (Indonesia) - 12040114190003.pdf] Text - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of 12. S - Daftar Pustaka - 12040114190003.pdf] Text - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks - 12040114190003.pdf] Text - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Islam merupakan way of life yang mengatur berbagai aturan dalam kehidupan manusia, salah satunya adalah ekonomi. Islam melarang adanya praktik bunga atau riba. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat muslim yang ingin menghindari bunga tersebut, maka didirikanlah bank syariah. Tetapi, hingga saat ini masih ada perbedaaan pendapat tentang hukum bunga dan riba, tidak hanya di kalangan ulama, namun juga di kalangan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis preferensi migrasi karyawan bank konvensional ke bank syariah. Studi kasus dalam penelitian ini adalah pada karyawan di Bank BTN Kantor Cabang Semarang. Variabel yang diduga mampu mempengaruhi preferensi seseorang untuk pindah bekerja ke bank syariah yaitu pandangan tentang bunga dan riba, kepuasan upah di bank konvensional, persepsi upah di bank syariah, kepuasan kerja, pertimbangan pasar kerja, dan religiusitas. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dengan kriteria responden adalah yang beragama islam. Jumlah sampel adalah 62 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis regresi logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pandangan tentang bunga dan riba, persepsi upah di bank syariah, pertimbangan pasar kerja, dan religiusitas berpengaruh positif terhadap preferensi migrasi karyawan. Sementara kepuasan upah di bank konvensional dan kepuasan kerja berpengaruh negatif terhadap preferensi migrasi karyawan. Dari semua variabel, hanya variabel pandangan tentang bunga dan riba dan kepuasan upah di bank konvensional yang berpengaruh secara signifikan.
Keywords : migrasion preference, perception of Bunga and Riba, pay satisfaction in conventional bank, perception of wage in Sharia bank, work satisfaction, job market consideration, and religiosity, preferensi migrasi, pandangan tentang bunga dan riba, kepuasan upah di bank konvensional, persepsi upah di bank syariah, kepuasan kerja, pertimbangan pasar kerja, religiusitas.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Endhar Priyo Utomo
Date Deposited: 23 Jan 2020 07:52
Last Modified: 23 Jan 2020 07:52
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/1552

Actions (login required)

View Item
View Item