ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO TOTAL ASSET RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DAN SALES GROWTH RATIO TERHADAP KONDISI FINANCIAL DISTRESS (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Tahun 2012-2014)

YUDIAWATI, Rike and INDRIANI, Astiwi,(29 March 2016), ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO TOTAL ASSET RATIO, TOTAL ASSET TURNOVER, DAN SALES GROWTH RATIO TERHADAP KONDISI FINANCIAL DISTRESS (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Tahun 2012-2014). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-Fulltext Pdf Bookmarks-12010112140225.PDF] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh current ratio, debt to total asset ratio, total asset turnover, dan sales growth ratio terhadap kondisi financial distress pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang menerbitkan laporan keuangannya pada tahun 2012-2014. Sampel yang digunakan berdasarkan metode purposive sampling yaitu 95 perusahaan, sehingga diperoleh 285 data observasi yang terdiri dari 66 sampel perusahaan financial distress dan 219 sampel perusahaan non financial distress. Adapun kriteria financial distress dalam penelitian ini diukur dengan interest coverage ratio. Alat analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji regresi logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa debt to total asset ratio, total asset turnover, dan sales growth ratio memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap financial distress. Di sisi lain, penelitian ini menunjukkan bahwa current ratio memiliki pengaruh yang signifikan terhadap financial distress, akan tetapi dengan arah yang positif.
Keywords : Financial Distress, Interest Coverage Ratio, Current Ratio, Debt To Total Asset Ratio, Total Asset Turnover, dan Sales Growth Ratio, Financial Distress, Interest Coverage Ratio, Current Ratio, Debt To Total Asset Ratio, Total Asset Turnover, and Sales Growth Ratio
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Nila Nurjanah
Date Deposited: 05 Jun 2020 04:08
Last Modified: 05 Jun 2020 04:08
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4448

Actions (login required)

View Item
View Item