PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

HADIWIJAYA, Rendy Cahyo and ROHMAN, H. Abdul,(22 July 2013), PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - FULLTXT PDF BOOKMARKS - 12030110151191.PDF] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intellectual capital terhadap nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel intervening. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah intellectual capital yang diukur dengan menggunakan value added intellectual coefficient (VAICTM). Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan yang diukur dengan menggunakan price-to-book value (PBV), sedangkan kinerja keuangan digunakan sebagai variabel intervening diukur dengan return on asset (ROA). Sampel penelitian adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan periode penelitian antara tahun 2007-2011. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria tersebut maka sebanyak 22 perusahaan terpilih sebagai populasi dalam penelitian ini. Alat analisis yang digunakan adalah path analysis dengan software AMOS versi 16. Hasil pengujian menunjukkan bahwa (1) intellectual capital berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan. (2) intellectual capital tidak berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. (3) kinerja keuangan berpengaruh secara positif dan signifikan dalam memediasi hubungan antara intellectual capital dan nilai perusahaan.
Keywords : intellectual capital, VAICTM, financial performance, firm value, path analysis, ntellectual capital, VAICTM, kinerja keuangan, nilai perusahaan, path analysis
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 23 Jun 2020 04:19
Last Modified: 23 Jun 2020 04:19
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4939

Actions (login required)

View Item
View Item