ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN CETAKAN CONTINUOUS FORM MELALUI KEPERCAYAAN MEREK, (Studi Pada Percetakan Jadi Jaya Group, Semarang)

CITRA, Tamara and SANTOSA, Suryono Budi,(8 March 2016), ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN CETAKAN CONTINUOUS FORM MELALUI KEPERCAYAAN MEREK, (Studi Pada Percetakan Jadi Jaya Group, Semarang). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-Fulltext Pdf Bookmark-12010112110043.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian cetakan continuous form dengan menggunakan kepercayaan merek sebagai variabel mediator (intervining) studi pada konsumen Jadi Jaya Group Semarang. Kualitas produk continuous form merupakan hal yang menjadi pertimbangan konsumen dalam melakukan pembelian pada Jadi Jaya Group. Strategi yang digunakan oleh Jadi Jaya Group untuk mempertahankan citra merek adalah melakukan inovasi baru dengan cetakan kertas berbasis desain Security Printing yang membuat perusahaan berbeda dengan pesaing dan meningkatkan kepercayaan merek. Non probability sampling dipakai untuk pengambilan sampel. Data dikumpulkan dari 197 responden yang dipilih menggunakan pertimbangan yaitu harus memiliki kriteria pernah melakukan pembelian continuous form sebanyak dua kali pada percetakan Jadi Jaya Group, Semarang. Metode analisis adalah Uji Maximum Likelihood dengan program AMOS versi 21.0. Hasilnya menunjukkan bahwa kualitas produk dan citra merek berpengaruh positif terhadap kepercayaan merek, namun kepercayaan merek tidak berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. Kemudian, kualitas produk dan citra merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian continuous form pada Percetakan Jadi Jaya Group Semarang
Keywords : Product Quality, Brand Image, Brand Trust, Purchasing Decisions, Kualitas Produk, Citra Merek, Kepercayaan Merek, Keputusan Pembelian
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Nila Nurjanah
Date Deposited: 25 Jun 2020 04:50
Last Modified: 25 Jun 2020 04:50
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/5040

Actions (login required)

View Item
View Item