ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEND PAYOUT RATIO (Studi Pada Perusahaan Manuaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2010 – 2014)

LESTARI, Destry Sarasati Jingga and CHABACHIB, Mochammad,(20 April 2016), ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEND PAYOUT RATIO (Studi Pada Perusahaan Manuaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2010 – 2014). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S- Fulltext PDF Bookmarks- 12010112130307.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Debt to Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Return On Asset (ROA), Firm Size dan Growth Opportunity terhadap Deviden Payout Ratio (DPR) pada perusahaan-perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun 2010 hingga 2014. Teknik sampling yang digunakan adalah pusposive sampling dan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 26 perusahaan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu dividend payout ratio (DPR) sebagai variabel dependen dan Debt to Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Return On Asset (ROA), Firm Size dan Growth Opportunity sebagai variabel independen. Data diperoleh dari publikasi Indonesia Stock Exchange (IDX) 2010 – 2014. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan t statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta F-statistik untuk menguji pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat kepercayaan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa DER dan CR tidak berpengaruh signifikan terhadap DPR. Sedangkan ROA memiliki pengaruh yang signifikan terhadap DPR dengan arah positif. Firm size memiliki pengaruh yang signifikan terhadap DPR dengan arah yang positif. Sementara itu, growth opportunity memiliki pengaruh yang signifikan terhadap DPR dengan arah negatif. Berdasarkan hasil analisis uji statistik F diperoleh nilai signifikansi 0,000 (lebih kecil dari 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel DER, CR, ROA, firm size dan growth opportunity secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap DPR. Dari nilai Adjusted R Square sebesar 0,603 menunjukkan bahwa variabel independen yang ada pada model dapat menjelaskan variasi (naik turunnya) DPR sebesar 60,3%, sedangkan 39,7% variasi DPR diterangkan oleh variabel lain diluar model.
Keywords : Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Return On Assets, Firm Size, Growth Opportunity, and Dividend Payout Ratio, Debt to Equity Ratio, Current Ratio, Return On Assets, Firm Size, Growth Opportunity, dan Dividend Payout Ratio
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Mohamad Sulamul Hadi
Date Deposited: 13 Jul 2020 08:01
Last Modified: 13 Jul 2020 08:01
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/5767

Actions (login required)

View Item
View Item