ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KREATIVITAS AKUNTAN

AVIV, Rachman and MUID, Abdul,(10 April 2014), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KREATIVITAS AKUNTAN. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - FULLTEX PDF BOOKMARKS -12030110120063.PDF] Text
Restricted to Repository staff only

Download (378kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh faktor-faktor internal akuntan terhadap kreativitas. Akuntansi dianggap sebagai ilmu yang jauh dari kreativitas. Hal tersebut menyebabkan seorang akuntan tercegah dari kemungkinan menjadi kreatif. Akuntan akan tertutup peluang dan kesempatan untuk menjadi kreatif. Penelitian ini menguji kembali pengaruh etika terhadap kreativitas akuntan yang pernah dilakukan oleh Bryant, dkk (2011) dan Nurcahyo (2012). Etika diukur menggunakan dimensi idealisme dan relativisme. Selain itu, penelitian ini juga menguji pengaruh masa kerja, jenis kelamin dan kecerdasan intelektual terhadap kreativitas akuntan. Populasi penelitian ini adalah auditor yang bekerja di KAP di kota Semarang. Sampel penelitian ini adalah auditor yang bekerja di KAP di kota Semarang dengan teknik pengambilan sampel melalui covinience sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis dengan menggunakan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masa jabatan dan jenis kelamin tidak berpengaruh terhadap kreativitas akuntan. Selain itu, kecerdasan inteletual dan relativisme berpengaruh positif secara signifikan terhadap kreativitas akuntan. Idealisme berpengaruh negatif secara signifikan terhadap kreativitas akuntan.
Keywords : job tenure, gender, intelligence, ethics, idealism, relativism, creativity, creativity accountant, masa kerja, jenis kelamin, kecerdasan intelektual, etika, idealisme, relativisme, kreativitas, kreativitas akuntan
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 29 Jul 2020 04:06
Last Modified: 29 Jul 2020 04:06
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6352

Actions (login required)

View Item
View Item