PENGARUH KINERJA KEUANGAN, UKURAN PERUSAHAAN DAN CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT

SARI, Mega Putri Yustia and MARSONO, Marsono,(10 May 2013), PENGARUH KINERJA KEUANGAN, UKURAN PERUSAHAAN DAN CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmark - C2C009260.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pengungkapan sustainability report di Indonesia telah meninggalkan fase awal. Saat ini jumlah perusahaan yang mengungkapkan sustainability report semakin bertambah dari masa sebelumnya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, likuiditas, leverage, aktivitas perusahaan, ukuran perusahaan, komite audit, dewan direksi dan dewan komisaris independen terhadap pengungkapan sustainability report. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di BEI (Bursa Efek Indonesia) pada tahun 2009-2011. Pemilihan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan metode purposive sampling, jumlah sampel perusahaan yang mengungkapkan sustainability report adalah 23 perusahaan. Alat analisis untuk menguji hipotesis yaitu analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS 21.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komite audit dan dewan komisaris independen berpengaruh positif terhadap pengungkapan sustainability report. Variabel profitabilitas menunjukkan pengaruh negatif terhadap pengungkapan sustainability report. Sedangkan likuiditas, leverage, aktivitas perusahaan, ukuran perusahaan dan dewan direksi tidak berpengaruh dalam pengungkapan sustainability report. Hasil tersebut menunjukkan bahwa kinerja keuangan belum sepenuhnya memepengaruhi pengungkapan sustainability report.
Keywords : Sustainability Report, Profitability, Liquidity, Leverage, Firm Activity, Firm Size, Audit Committee, Board of Director and Board of Commissioner Independence, Sustainability Report, Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Aktivitas Perusahaan, Ukuran Perusahaan, Komite Audit, Dewan Direksi, Dewan Komisaris Independen
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Elok Inajati
Date Deposited: 30 Jul 2020 03:00
Last Modified: 30 Jul 2020 03:00
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6396

Actions (login required)

View Item
View Item