DETERMINAN PROFITABILIAS PT. BANK PANIN DUBAI SYARIAH TBK PERIODE 2013-2017 MENGGUNAKAN METODE ARDL-ECM

SAPUTRA, Donny Eka and PUJIYONO, Arif,(10 August 2020), DETERMINAN PROFITABILIAS PT. BANK PANIN DUBAI SYARIAH TBK PERIODE 2013-2017 MENGGUNAKAN METODE ARDL-ECM. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 1. S - Cover - 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Download (197kB)
[thumbnail of 4. S - Abstrak (Inggris) - 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Download (420kB)
[thumbnail of 5. S - Abstrak (Indonesia) - 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Download (440kB)
[thumbnail of 6. S - Daftar Isi - 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Download (637kB)
[thumbnail of 12. S - Daftar Pustaka - 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Download (548kB)
[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks- 12040114140016.pdf] Text - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Profitabilitas adalah perangkat yang penting untuk meningkatkan kinerja perbankan syariah, evaluasi operasi, menetapkan kebijakan manajeman dan strategi untuk bersaing dalam pasar yang kompetitif serta meningkatkan taraf hidup masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh faktor spesifik bank dan makroekonomi yang mempengaruhi profitabilitas PT. Bank Panin Dubai Syariah. Tbk periode 2013-2017. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Autoregressive Distributed Lag – Error Correction Model (ARDL-ECM) yang melingkupi unit root test, optimal lag selection, cointegration test, diagnostic test, and stabilization test. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data time series bulanan dengan 60 observasi yang diperoleh dari Otoritas Jasa Keuangan dan Badan Pusat Statistik periode 2013-2017. Variabel spesifik bank terdiri dari Financing to Deposit Ratio (FDR) dan Dana Pihak Ketiga (DPK), sedangkan variabel makroekonomi terdiri dari BI Rate, inflasi dan kurs. Berdasarkan pemilihan lag optimum, model ARDL yang dihasilkan adalah ARDL (1,0,1,0,0,0). Hasil estimasi ARDL-ECM menunjukkan bahwa variabel FDR, BI Rate dan Kurs mempengaruhi profitabilitas baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Variabel DPK mempengaruhi profitabilitas hanya dalam jangka pendek, sedangkan dalam jangka panjang tidak berpengaruh. Kecepatan penyesuaian dinamika jangka pendek menuju dinamika jangka panjang akan terkoreksi sebesar 84% pada periode pertama. Implikasi dari penelitian ini adalah PT. Bank Panin Dubai Syariah Tbk perlu mengoptimalkan fungsi pendanaan melalui dana murah untuk meminimalisir beban operasi dan harus mampu mengatasi pembiayaan bermasalah melalui penempatan dana pada Bank Indonesia, bank lain maupun surat berharga.
Keywords : Autoregressive Distribution Lag – Error Correction Model, Bank Specific, Macroeconomy, Profitability, Islamic Bank, Autoregressive Distribution Lag – Error Correction Model, Bank Specific, Macroeconomy, Profitability, Islamic Bank
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Endhar Priyo Utomo
Date Deposited: 25 Sep 2020 07:09
Last Modified: 25 Sep 2020 07:09
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6822

Actions (login required)

View Item
View Item