KARAKTERISTIK DEWAN KOMISARIS DALAM KEMUNGKINAN KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN

SAPUTRA, Ferdyan Wana and FUAD, Fuad,(7 October 2019), KARAKTERISTIK DEWAN KOMISARIS DALAM KEMUNGKINAN KECURANGAN LAPORAN KEUANGAN. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (1MB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (1MB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (1MB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai karakteristik dewan perusahaan dalam kecurangan laporan keuangan pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016 dan 2017. Analisis ini juga didukung oleh beberapa variabel kontrol diantaranya return on asset sebagai proksi profitabilitas dan ukuran perusahaan. Purposive sampling merupakan metode pemilihan sampel yang dipakai dalam penelitian ini hingga mendapatkan hasil sampel sebanyak 266 perusahaan di Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi logistik. Kecurangan laporan keuangan diukur dengan menggunakan model Beneish M Score dengan nilai kategorial (dummy), pendidikan komisaris diukur rata-rata total pendidikan terakhir yang sudah dijalani, usia komisaris diukur dengan rata-rata usia anggota komisaris yang punya posisi pada komposisi komisaris, pengalaman komisaris diukur dengan satuan tahun berapa lama ia sudah menduduki jabatan tertinggi atau ahli bidang keuangan serta kepemilikan saham diukur dengan proporsi saham yang dipunyai komisaris pada suatu perusahaan. Berdasarkan hasil uji regresi yang telah dilakukan, usia komisaris, pengalaman komisaris, pendidikan komisaris memberikan pengaruh negatif dan signifikan terhadap kecurangan laporan keuangan perusahaan. Variabel kepemilikan saham komisarus tidak punya pengaruh signifikan secara negatif dalam kecurangan laporan keuangan. Hadirnya dua variabel kontrol yang diuji juga memberi pengaruh signifikan pada kenaikan tingkat koefisien determinasi.
Keywords : Age of commissioners, experience of commissioners, education of commissioners, ownership of commissioners, fraudulent financial statements, profitability, company size.., Usia komisaris, pengalaman komisaris, pendidikan komisaris, kepemilikan saham komisaris, kecurangan laporan keuangan, profitabilitas, ukuran perusahaan.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Yuwono Yuwono
Date Deposited: 23 Aug 2021 04:09
Last Modified: 23 Aug 2021 04:09
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/9036

Actions (login required)

View Item
View Item