SISTEM PENGENDALIAN MANAJEMEN BERBASIS PENGUKURAN KINERJA UNTUK MENINGKATKAN KAPABILITAS DAN KINERJA

ISMAIL, Tubagus and GHOZALI, Imam,(August 2012), SISTEM PENGENDALIAN MANAJEMEN BERBASIS PENGUKURAN KINERJA UNTUK MENINGKATKAN KAPABILITAS DAN KINERJA. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (149kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (191kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (137kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (269kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (349kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris dan menganalisis hubungan strategi, sistem pengendalian manajemen, kapabilitas dan kinerja. Secara spesifik konstruk yang digunakan dalam strategi adalah intended strategy, emergent strategy dan implemented strategy. Konstruk yang digunakan dalam penggunaan sistem pengendalian manajemen adalah interactive control system dan diagnostic control system. Sedangkan konstruk yang digunakan dalam kapabilitas adalah internal learning, external learning dan proprietary process and equipment. Dasar teori yang digunakan untuk mendukung penelitian ini adalah dua teori yang telah mapan, yaitu teori kontinjensi dan teori resource based view. Studi ini menggunakan sampel manajer menengah ke atas yang bekerja di perusahaan manufaktur. Pengambilan sampel dengan purposive sampling, sedangkan teknik analisis menggunakan structural equation modeling. Hasil penelitian pertama : Strategi (intended strategy, emergent strategy dan implemented strategy) berpengaruh signifikan terhadap interactive control system. Kedua, strategi (intended strategy dan implemented strategy) berpengaruh signifikan terhadap diagnostic control system. Ketiga, interactive control system dan diagnostic control system berpengaruh terhadap kapabilitas. Keempat, kapabilitas berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan.
Keywords : strategy, management control system, capability, performance and manufacturing, strategi, system pengendalian manajemen, kapabilitas, kinerja dan manufaktur
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (PhD)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 26 Apr 2022 06:22
Last Modified: 26 Apr 2022 06:22
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/10631

Actions (login required)

View Item
View Item