PENGARUH CITRA MEREK, PENGALAMAN MEREK, DAN COMMUNITY RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP CUSTOMER VALUE CO-CREATION LOKALATE DENGAN KETERIKATAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Konsumen Produk Lokalate)

SIMBOLON, Edward Nathan Convial and SUKRESNA, I Made,(3 March 2023), PENGARUH CITRA MEREK, PENGALAMAN MEREK, DAN COMMUNITY RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP CUSTOMER VALUE CO-CREATION LOKALATE DENGAN KETERIKATAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Pada Konsumen Produk Lokalate). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (60kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (31kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (30kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (108kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (118kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh citra merek, pengalaman merek, dan community relationship management terhadap customer value co-creation dengan keterikatan pelanggan sebagai variabel intervening pada konsumen Lokalate. Lokalate belum mampu menyaingi produk pesaingnya terbukti dengan tingkat interaksi serta popularitas dari Lokalate yang dibawah merek sejenis pada Google Trends Tahun 2021-2023. Oleh karena itu, penelitian ini mengumpulkan 208 responden dari pelanggan Lokalate untuk menjadi sampel. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability dan purposive sampling dengan menyebarkan kuesioner kepada responden (pelanggan). Dalam penelitian ini, dikembangkan sebuah model teoritis yang akan diuji menggunakan alat analisis Structural Equation Modeling (SEM) yang diperasikan melalui program AMOS 21.0. Berdasarkan hasil pengolahan data SEM untuk model yang telah memenuhi kriteria goodness of fit sebagai berikut, chi-square = 252,685; NFI = 0,911; probability = 0,354; RMSEA = 0,012; GFI = 0,907; CFI = 0,997; TLI = 0,997; CMIN/DF = 1,031 dengan satu kriteria yang marginal yaitu AGFI = 0,886. Dengan hasil tersebut dapat dikatakan bahwa model ini layak untuk digunakan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa customer value co-creation dapat ditingkatkan dengan meningkatkan citra merek, pengalaman merek, dan community relationship management yang memengaruhi keterikatan pelanggan sebagai penentu keberhasilan customer value co-creation.
Keywords : Brand Image, Brand Experience, Community Relationship Management, Customer Engagement, Customer Value Co-Creation, Citra Merek, Pengalaman Merek, Community Relationship Management, Keterikatan Pelanggan, Customer Value Co-Creation
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Edward Nathan Convial Simbolon
Date Deposited: 15 Mar 2023 02:50
Last Modified: 15 Mar 2023 02:50
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/12337

Actions (login required)

View Item
View Item