ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI OPINI AUDIT GOING CONCERN (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017 – 2021)

SITANGGANG, Tamara Purnama Tiur and PARASETYA, Mutiara Tresna,(26 June 2023), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI OPINI AUDIT GOING CONCERN (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017 – 2021). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (329kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (293kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (302kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (213kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (322kB)
[thumbnail of Full Text PDF Bookmarks] Text (Full Text PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan mengenai pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Ukuran Perusahaan, Kualitas Audit, dan Audit Lag terhadap Opini Audit Going Concern pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017 – 2021. Salah satu isu di Indonesia yang berhubungan dengan opini going concern ialah pada salah satu perusahaan transportasi di Indonesia yang menerima opini wajar tanpa pengecualian oleh KAP yang mengaudit, namun kemudian mengalami kepailitan. Opini yang diterima seharusnya menandakan bahwa kondisi perusahaan baik, namun kenyataannya perusahaan sedang berada pada kondisi yang buruk. Penelitian ini menggunakan teori agensi untuk menghasilkan hipotesis yang diuji. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan beberapa kriteria tertentu dalam pengambilan sampel. Sesuai kriteria yang ditetapkan, diperoleh 100 sampel penelitian untuk 5 tahun berturut-turut dan menggunakan analisis regresi logistik sebagai teknik analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Likuiditas memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern; (2) Leverage memiliki pengaruh positif signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern; (3) Audit lag memiliki pengaruh positif signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern; (4) Profitabilitas tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern; (5) Ukuran perusahaan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern (6) Kualitas audit tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern. Hasil yang diperoleh dari pengujian Nagelkerke R Square adalah 69,6%. Dapat disimpulkan bahwa terdapat 30,4% variabel independen lain yang mempengaruhi penerimaan opini audit going concern, di luar variabel independen yang telah diuji dalam penelitian.
Keywords : Liquidity, Leverage, Audit Lag, Going Concern Audit Opinion, Likuiditas, Leverage, Audit Lag, Opini Audit Going Concern
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Tamara Purnama Sitanggang
Date Deposited: 04 Jul 2023 06:18
Last Modified: 04 Jul 2023 06:18
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/12814

Actions (login required)

View Item
View Item