ANALISIS TINGKAT EFISIENSI USAHA SOUVENIR TRADISIONAL KHAS ACEH DI DESA DAYAH DABOH KECAMATAN MONTASIK KABUPATEN ACEH BESAR

ULFA, Andria and DWI ATMANTI, Hastarini,(21 June 2024), ANALISIS TINGKAT EFISIENSI USAHA SOUVENIR TRADISIONAL KHAS ACEH DI DESA DAYAH DABOH KECAMATAN MONTASIK KABUPATEN ACEH BESAR. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (56kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (43kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (44kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (46kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (204kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur tingkat efisiensi UKM Souvenir Khas Aceh menggunakan Data Envelopment Analysis (DEA) Two-Stage dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat efisiensi menggunakan regresi tobit. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer yang dikumpulkan langsung di lapangan dengan menggunakan kuesioner. Metode sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, yaitu dengan persyaratan UKM yang telah berdiri lebih dari 2 tahun. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 93 pelaku UKM Souvenir. Pengukuran efisiensi dalam penelitian ini menggunakan Uji Statistik Non-Parametrik metode Data Envelopment Analysis (DEA) Two-Stage dengan pendekatan intermediasi, dimana langkah pertama adalah untuk mengukur tingkat efisiensi UKM Souvenir Aceh menggunakan metode Data Envelopment Analysis dan langkah selanjutnya untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi tingkat efisiensi menggunakan model regresi tobit. Berdasarkan hasil analisis DEA menunjukkan bahwa secara keseluruhan UKM Souvenir Aceh memiliki tingkat efisiensi yang relatif stabil, namun rata-rata tingkat efisiensi masih dibawah 1 yaitu sebesar 78,77%. Masih terdapat banyak UKM yang belum efisien karena disebabkan oleh masih banyaknya kendala yang dihadapi terutama kendala untuk memaksimalkan input mulai dari modal, sumber daya, bahan baku, dan lainnya. Sementara itu, tahap kedua pengujian menggunakan regresi tobit menunjukkan bahwa variabel tingkat pendidikan, pengalaman kerja, keberadaan mitra dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat efisiensi UKM Souvenir Aceh. Penelitian ini memiliki keterbatatsan dalam hal pemilihan variabel penelitian yang belum mengeksplore semua variabel yang mempengaruhi tingkat efisiensi UKM Souvenir. Oleh karena itu, penelitian lebih lanjut dapat menambah variabel yang mempengaruhi tingkat efisiensi UKM. Kata Kunci: UKM Souvenir Aceh, Efisiensi, DEA, Tobit
Keywords : Aceh Souvenir MSMEs, Efficiency, DEA, Tobit, UKM Souvenir Aceh, Efisiensi, DEA, Tobit
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Andria Ulfa
Date Deposited: 28 Jun 2024 09:01
Last Modified: 28 Jun 2024 09:03
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14598

Actions (login required)

View Item
View Item