ANALISIS PENGARUH KEMISKINAN, PENGANGGURAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP KUALITAS PEMBANGUNAN MANUSIA (Studi Kasus Kabupaten/Kota di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta)

LUCKYNUARI, Prisca Adi and WIDODO, Wahyu,(31 August 2018), ANALISIS PENGARUH KEMISKINAN, PENGANGGURAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP KUALITAS PEMBANGUNAN MANUSIA (Studi Kasus Kabupaten/Kota di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-Fulltext PDF Bookmarks-12020111120004.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Paradigma pembangunan yang sedang berkembang saat ini adalah pertumbuhan ekonomi yang diukur dengan pembangunan manusia. Salah satu tolak ukur yang digunakan yaitu Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Provinsi D.I. Yogyakarta memiliki IPM yang cukup tinggi, bahkan dalam lima tahun terakhir berada diatas IPM Nasional. Namun peningkatan tersebut bertolak belakang dengan beberapa indikator pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kemiskinan, pengangguran dan pertumbuhan ekonomi tehadap kualitas pembangunan manusia di Provinsi D.I. Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode Fixed Effects Least Square Dummy Variable (FEM LSDV) untuk mengukur pengaruh kemiskinan, pengangguran dan pertumbuhan ekonomi terhadap kualitas pembangunan manusia. Objek penelitian ini adalah empat kabupaten dan satu kota di Provinsi D.I. Yogyakarta tahun 2008 – 2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tiga variabel yang telah diuji, pengangguran tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas pembangunan manusia. Sementara itu, kemiskinan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kualitas pembangunan manusia yang berarti jika terjadi penurunan angka kemiskinan maka pembangunan manusianya akan meningkat. Pertumbuhan ekonomi berpengaruh signifikan terhadap kualitas pembangunan manusia, apabila terjadi peningkatan pertumbuhan ekonomi maka pembangunan manusianya juga akan meningkat.
Keywords : Human Development Index, economic growth, poverty, unemployment, fixed effects least square dummy variable., Indeks Pembangunan Manusia, pertumbuhan ekonomi, kemiskinan, pengangguran, fixed effect model least square dummy variable.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 23 Jan 2020 08:44
Last Modified: 23 Jan 2020 08:44
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/1573

Actions (login required)

View Item
View Item