ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI JAWA TENGAH PERIODE 2010-2014

HAPSARI, Adinda Putri and DINAR I, Agr. Deden,(31 January 2018), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI JAWA TENGAH PERIODE 2010-2014. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Fulltext - 12020113120050.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Keberhasilan pembangunan dalam suatu negara dapat dilihat dari pertumbuhan ekonominya yang tercermin pada laju PDB. Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi di Pulau Jawa yang memiliki sumber daya alam dan sumber daya manusia melimpah, tetapi pertumbuhan ekonominya lebih tertinggal. Dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi, perlu diketahui apa saja yang dapat menyebabkan perubahan dalam laju PDRB. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh belanja modal, investasi swasta, penduduk, pendidikan, dan kesehatan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Tengah tahun 2010-2014. Data penelitian yang digunakan adalah laju PDRB atas dasar harga konstan, belanja modal pemerintah, PMA dan PMDN, total populasi, rata-rata lama bersekolah, fasilitas kesehatan berupa rumah sakit dan puskesmas. Data diolah dengan analisis regresi data panel menggunakan pendekatan Fixed Effect Model Least Square Dummy Variabel (FEM LSDV). Hasil penelitian menunjukkan bahwa bertambahnya penduduk dan pendidikan akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi secara signifikan. Peningkatan pada investasi swasta dari tahun ke tahun dapat menurunkan pertumbuhan ekonomi secara signifikan. Bertambahnya belanja modal dan fasilitas kesehatan tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi.
Keywords : Economic growth, capital expenditure, private investment, population, education, health, panel data, Pertumbuhan ekonomi, belanja modal, investasi swasta, penduduk, pendidikan, kesehatan, data panel
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Gunawan Gunawan
Date Deposited: 10 Feb 2020 07:13
Last Modified: 10 Feb 2020 07:13
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/2556

Actions (login required)

View Item
View Item