ANALISIS PENGARUH DISTRIBUSI PENDAPATAN, ANGKA MELEK HURUF PEREMPUAN, SERTA PENGELUARAN PEMERINTAH PADA SEKTOR PENDIDIKAN DAN KESEHATAN TERHADAP VARIASI KESEJAHTERAAN ANAK ANTAR PROVINSI DI INDONESIA TAHUN 2010

MUJININGRUM, Dyah and NUGROHO, SBM,(30 August 2013), ANALISIS PENGARUH DISTRIBUSI PENDAPATAN, ANGKA MELEK HURUF PEREMPUAN, SERTA PENGELUARAN PEMERINTAH PADA SEKTOR PENDIDIKAN DAN KESEHATAN TERHADAP VARIASI KESEJAHTERAAN ANAK ANTAR PROVINSI DI INDONESIA TAHUN 2010. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S-Full text pdf Bookmark-C2B006028.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAKSI Penelitian ini mempunyai tiga tujuan. Tujuan pertama adalah untuk mengetahui variasi kesejahteraan anak menurut kinerja pemerintah provinsi dalam memberi perhatian terhadap hak anak dengan menggunakan metode PPGs (Province Performance Gaps). Tujuan kedua untuk mengetahui variasi kesejahteraan anak pada tiap-tiap provinsi menurut dimensi kesehatan, pendidikan, maupun perlindungan. Dan tujuan ketiga adalah untuk mengetahui pengaruh distribusi pendapatan, angka melek huruf perempuan, serta pengeluaran pemerintah pada sektor pendidikan dan kesehatan terhadap kesejahteraan anak. Dalam menentukan PPGs, penelitian ini membentuk nilai harapan dari kedelapan belas indikator kesejahteraan anak dengan menggunakan metode regresi sederhana OLS. Untuk mengetahui variasi kesejahteraan anak pada berbagai dimensi, penelitian ini membentuk sebuah indeks holistik yang merupakan rerata dari kedelapan belas PPGs yang disebut dengan WINOCENT. Metode regresi OLS juga digunakan dalam mengestimasi hubungan antara distribusi pendapatan, angka melek huruf perempuan, serta pengeluaran pemerintah pada sektor pendidikan dan kesehatan terhadap kesejahteraan anak yang diproksi dengan WINOCENT. Hasil analisis menunjukkan bahwa hanya angka melek huruf perempuan yang sesuai dengan teori berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan anak. Kata Kunci: Kesejahteraan Anak, Distribusi Pendapatan, Angka Melek Huruf Perempuan, Pengeluaran Pemerintah pada Sektor Pendidikan dan Kesehatan.
Keywords : Keyword: Child Welfare, Income Distribution, Female Literacy Rate, Government Expenditure on Health and Education Sectors., Kata Kunci: Kesejahteraan Anak, Distribusi Pendapatan, Angka Melek Huruf Perempuan, Pengeluaran Pemerintah pada Sektor Pendidikan dan Kesehatan
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Handri Herawati
Date Deposited: 02 Jun 2020 02:11
Last Modified: 02 Jun 2020 02:11
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4310

Actions (login required)

View Item
View Item