ANALISIS PENGARUH MOTIVASI KERJA, LINGKUNGAN KERJA, DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada RSU Puri Asih Salatiga)

SANDHI, Arief Setya and RAHARDJO, Mudji,(20 June 2013), ANALISIS PENGARUH MOTIVASI KERJA, LINGKUNGAN KERJA, DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada RSU Puri Asih Salatiga). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S – Fulltext PDF Bookmarks – 12010110151085.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja, lingkungan kerja, dan stres kerja terhadap kinerja karyawan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah karyawan di Rumah Sakit Umum Puri Asih, Salatiga dengan total 98 orang. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini untuk mendapatkan kesimpulan adalah regresi linier berganda. Analisis data menggunakan teknik regresi linier berganda menunjukkan hasil bahwa Y = 0,324 X vi 1 + 0,228 X – 0,267 X3. Hal tersebut menjelaskan bahwa motivasi kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan dan stres kerja berpengaruh negatif terhadap kinerja karyawan. Karena nilai signifikansi motivasi kerja dan stres kerja kurang dari 0,05 dan nilai signifikansi lingkungan kerja lebih dari 0,05, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh motivasi kerja dan stres kerja secara signifikan terhadap kinerja karyawan Rumah Sakit Umum Puri Asih Salatiga dan tidak terdapat pengaruh lingkungan kerja secara signifikan terhadap kinerja karyawan Rumah Sakit Umum Puri Asih Salatiga.
Keywords : Work Motivation, Work Environment, Work Stress, Employee’s Performance, Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Stres Kerja, Kinerja Karyawan
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Heru Prastyo
Date Deposited: 04 Jun 2020 07:59
Last Modified: 04 Jun 2020 07:59
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4412

Actions (login required)

View Item
View Item