DEWI, Fidelia Usmarlini and REJEKININGSIH, Tri Wahyu,(20 August 2014), ANALISIS PEMBANGUNAN MANUSIA (HUMAN DEVELOPMENT) PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2009 - 2011. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Download (64kB)
Download (64kB)
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
ABSTRAK
Menurut United Nation Development Program (UNDP) pembangunan manusia adalah suatu proses untuk memperluas pilihan-pilihan bagi penduduk. Jika mengacu pada pengertian tersebut, maka penduduk menjadi tujuan akhir dari pembangunan, sedangkan upaya pembangunan merupakan sarana (principal means) untuk tujuan tersebut. Pemberdayaan penduduk ini dapat dicapai melalui upaya yang menitikberatkan pada peningkatan kemampuan dasar manusia agar dapat digunakan untuk mempertinggi partisipasi dalam kegiatan produktif, sosial, budaya dan politik. Keberhasilan maupun kegagalan pembangunan manusia dicerminkan dalam tiga kondisi dasar yaitu bidang kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jumlah rumah sakit, jumlah sekolah dan upah minimum regional terhadap pembangunan manusia di Jawa Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah panel data dengan pendekatan efek tetap (Fixed Effect Model). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel jumlah sekolah dan upah minimum regional berpengaruh positif dan signifikan terhadap indeks pembangunan manusia Jawa Tengah. Sedangkan variabel jumlah rumah sakit berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap indeks pembangunan manusia Jawa Tengah.
Kata kunci : pembangunan manusia, jumlah sekolah, upah minimum regional, jumlah rumah sakit
Keywords : | Keywords: human development, number of schools, regional minimum wage, number of hospitals, Kata kunci : pembangunan manusia, jumlah sekolah, upah minimum regional, jumlah rumah sakit |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Ekonomi Pembangunan |
Depositing User: | Handri Herawati |
Date Deposited: | 23 Jun 2020 04:18 |
Last Modified: | 23 Jun 2020 04:18 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4937 |