ANALISIS FRAUD DIAMOND DALAM MENDETEKSI FINANCIAL STATEMENT FRAUD : STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2010-2012

SIHOMBING, Kennedy Samuel and RAHARDJO, Shiddiq Nur,(26 February 2014), ANALISIS FRAUD DIAMOND DALAM MENDETEKSI FINANCIAL STATEMENT FRAUD : STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2010-2012. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S-Fulltext PDF Bookmarks-12030110120011.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (457kB) | Request a copy

Abstract

Laporan keuangan menjadi suatu instrumen penting dalam operasional suatu perusahaan. Kondisi perusahaan secara finansial dapat tercermin dalam laporan keuangan perusahaan. Namun, terdapat banyak celah dalam laporan keuangan yang dapat menjadi ruang bagi manajemen dan oknum tertentu untuk melakukan kecurangan (Fraud) pada laporan keuangan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis pengaruh variabel-variabel dari Pengembangan Fraud triangle Cressey yakni fraud diamond yang dikemukakan oleh Wolfe dan Hermanson (2009) yakni financial target, financial stability, external pressure, nature of industry, ineffective monitoring, change in auditor, rationalization dan capability terhadap financial statement fraud yang diproksikan dengan manajemen laba. Sampel penelitian yang digunakan adalah sebanyak 51 perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia periode 2010-2012. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder, yang berupa laporan tahunan perusahaan yang listing di BEI selama periode 2010-2012. Pengujian hipotesis dilakukan dengan metode regresi linier berganda dengan software SPSS 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel financial stability yang diproksikan dengan rasio perubahan total asset, variabel external pressure yang diproksikan dengan leverage ratio, variabel nature of industry yang diproksikan dengan rasio perubahan piutang dan variabel rationalization yang diproksikan dengan rasio perubahan total akrual terbukti berpengaruh terhadap financial statement fraud. Penelitian ini tidak membuktikan bahwa variabel financial target yang diproksikan dengan ROA, variabel innefective monitoring yang diproksikan dengan rasio dewan komisaris independen, change in auditor, dan Capability yang diproksikan dengan perubahan direksi memiliki pengaruh terhadap financial statement fraud.
Keywords : Fraud triangle, SAS 99, Fraud Diamond, Financial Statement Fraud, Fraud, Fraud triangle, SAS 99, Fraud Diamond, Financial Statement Fraud, Fraud.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Yuwono Yuwono
Date Deposited: 23 Jul 2020 00:28
Last Modified: 23 Jul 2020 00:28
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6200

Actions (login required)

View Item
View Item