PENGARUH MEKANISME PENGAWASAN STAKEHOLDER TERHADAP TINDAKAN AGRESIVITAS PAJAK

ARIYANI, Noor Faizah and HARTO, Puji,(29 September 2014), PENGARUH MEKANISME PENGAWASAN STAKEHOLDER TERHADAP TINDAKAN AGRESIVITAS PAJAK. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - FULLTEXT PDF BOOKMARKS - 12030110120065.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh mekanisme pengawasan stakeholder yang terdiri dari: frekuensi rapat dewan komisaris, independensi komite audit, kompetensi komite audit, frekuensi rapat komite audit, spesialisasi industri auditor, audit tenure, leverage dan litigasi terhadap tindakan agresivitas pajak yang diukur dengan cash effective tax rate (CETR). Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2010-2013.Sampel penelitian ini dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan metode purposive sampling, terdapat 120 perusahaan yang memenuhi kriteria. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi komite audit dan auditor spesialisasi dalam industri memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap tindakan agresivitas pajak. Audit tenure memiliki efek positif dan signifikan terhadap agresivitas pajak. Sementara variabel lain tidak berpengaruh signifikan terhadap tindakan agresivitas pajak.
Keywords : stakeholder’s oversight, board of commissioner, audit committee, auditor, leverage, litigation,tax aggressiveness, pengawasan stakeholder, dewan komisaris,komite audit, auditor, leverage, litigasi, tindakan agresivitas pajak
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 23 Jul 2020 08:00
Last Modified: 23 Jul 2020 08:00
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6243

Actions (login required)

View Item
View Item