PENGARUH KETERIKATAN KERJA TERHADAP MINAT KELUAR KARYAWAN KONTRAK PT AST INDONESIA

SUGIONO, Agus and RAHARDJA, Edy,(24 April 2019), PENGARUH KETERIKATAN KERJA TERHADAP MINAT KELUAR KARYAWAN KONTRAK PT AST INDONESIA. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (204kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (228kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (184kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (196kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (431kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pergantian Karyawan yang tinggi menjadi mahal untuk suatu organisasi dan Pergantian karyawan yang tinggi juga dapat mengacaukan jadwal kerja perusahaan atau berpengaruh terhadap kinerja organisasi khususnya jika terjadi di bidangbidang penting atau pekerjaan skill khusus. Perputaran yang tinggi juga bisa mempengaruhi kredibilitas perusahaan. Salah satu faktor yang mempengaruhi Minat Keluar karyawan adalah Keterikatan Kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh Keterikatan Kerja terhadap Minat Keluar Karyawan Kontrak, termasuk pengaruh Antiseden Keterikatan kerja yaitu Dukungan Organisasi yang diterima, Karakteristik Pekerjaan dan Keadilan Prosedural terhadap Keterikatan kerja maupun Minat Keluar karyawan Kontrak di Perusahaan Manufaktur di PT AST Indonesia Semarang. Penelitian dilakukan terhadap 137 responden karyawan Kontrak dengan metode Analisis SEM AMOS 22. Hasil Penelitian memperlihatkan bahwa Dukungan Organisasi, Karakteristik Pekerjaan dan Keadilan Prosedural berpengaruh signifikan positif terhadap keterikatan kerja. Dan Kenaikan Level Keterikatan kerja terbukti berpengaruh signifikan negatif menurunkan Minat keluar karyawan. Tetapi dalam penelitian ini ditemukan bahwa Karakteristik Pekerjaan akan berpengaruh terhadap minat keluar, jika melalui mediasi Keterikatan Karyawan. Salah satu temuan dalam penelitian ini adalah Karakteristik pekerjaan berpangaruh negatif siginifkan terhadap minat keluar jika dimediasi oleh keterikatan kerja. Sementara Dukungan Organisasi dan Keadilan Prosedural, dirasakan langsung oleh karyawan Kontrak dan dan peningkatan kedua variabel tersebut bisa menurunkan minat keluar
Keywords : Turnover Intention, Work Engagement, Perceived Organizational Support, Job Characteristics, Procedural Justice, Minat Keluar, Keterikatan Kerkja, Dukungan Organisasi yang diterima, Karakteristik Pekerjaan, Keadailan Prosedural.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Nila Nurjanah
Date Deposited: 30 Sep 2020 03:30
Last Modified: 30 Sep 2020 03:30
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6881

Actions (login required)

View Item
View Item