ANALISIS PENGARUH DANA PERIMBANGAN, PDRB PER KAPITA, TAX EFFORT, DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) (STUDI KASUS KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2011-2017)

MUHAMMAD, Noor Fikri and ISKANDAR, Deden Dinar,(9 March 2020), ANALISIS PENGARUH DANA PERIMBANGAN, PDRB PER KAPITA, TAX EFFORT, DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) (STUDI KASUS KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2011-2017). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks - 12020115140136.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Semenjak era Desentralisasi Fiskal, peran Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Tengah masih belum terlihat. Hal ini dapat dilihat dari porsi Pendapatan Asli Daerah yang terbilang cukup kecil dibandingkan dengan Dana Perimbangan pada total penerimaan daerah. Hal ini menimbulkan kecurigaan akan timbulnya ketergantungan Pemerintah Daerah terhadap Dana Perimbangan. Namun dalam penelitian ini juga melihat pengaruh variabel lain yang mungkin dapat berpengaruh dalam penerimaan Pendapatan Asli Daerah antara lain PDRB Per Kapita, Tax Effort, dan Jumlah Penduduk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah variabel Dana Perimbangan, PDRB Per Kapita, Tax Effort, dan Jumlah Penduduk berpengaruh terhadap penerimaan Pendapatan Asli Daerah. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan data panel cross section sebanyak 35 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah dan time series sepanjang 7 tahun dari 2011-2017. Alat analisis yang digunakan dalam mengestimasi model penelitian ini adalah regresi data panel menggunakan metode newey-west. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Dana Perimbangan, PDRB Per Kapita, dan Tax Effort. memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Pendapatan Asli daerah di Provinsi Jawa Tengah pada periode 20112017. Sedangkan Jumlah Penduduk tidak memiliki pengaruh terhadap Pendapatan Asli daerah di Provinsi Jawa Tengah pada periode 2011-2017
Keywords : Local Revenue, Central Government Transfer, Per Capita GRDP, Tax Efforts, Population, Pendapatan Asli Daerah, Dana Perimbangan, PDRB Per Kapita, Tax Effort, Jumlah Penduduk
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 20 Oct 2020 07:09
Last Modified: 20 Oct 2020 07:09
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7375

Actions (login required)

View Item
View Item