ANALISIS PENGARUH DEWAN DIREKSI, KOMITE AUDIT DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN, DENGAN VARIABEL KONTROL UKURAN PERUSAHAAN, HUTANG DAN SEKTOR INDUSTRI (Studi pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015)

SAMASTA, Almira Santi and MUHARAM, Harjum,(January 2018), ANALISIS PENGARUH DEWAN DIREKSI, KOMITE AUDIT DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN, DENGAN VARIABEL KONTROL UKURAN PERUSAHAAN, HUTANG DAN SEKTOR INDUSTRI (Studi pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (173kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (244kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (262kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (160kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (487kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh mekanisme corporate governance terhadap nilai perusahaan yang diproksikan dengan Tobin’s Q. Mekanisme corporate governance terbagi menjadi dua, yaitu mekanisme internal yang diproksikan dengan dewan direksi dan komite audit serta mekanisme eksternal yang diproksikan dengan kepemilikan institusional. Dalam penelitian ini menggunakan variabel kontrol antara lain ukuran perusahaan, hutang dan sektor industri. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 perusahaan yang tergabung dalam beberapa sektor industri di Indonesia yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) selama 2011-2015. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian yang didapatkan antara lain dewan direksi berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan di Indonesia, komite audit berpengaruh positif dan signfikan terhadap nilai perusahaan dan kepemilikan institusional berpengaruh negatif namun tidak signifikan. Hal ini berarti bahwa tidak semua mekanisme corporate governance menjalankan fungsinya secara optimal dalam meminimalkan konflik keagenan dalam perusahaan dan meningkatkan nilai perusahaan di Indonesia. Variabel kontrol yang digunakan dalam penelitian ini memberikan hasil yang beragam, dimana ukuran perusahaan berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, hutang berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, dan keseluruhan sektor industri di Indonesia tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Dari uji simultan, penelitian ini menunjukkan secara simultan variabel independen berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.
Keywords : internal mechanism, external mechanism, firm value, Tobin’s Q, board of director, audit committee, institutional ownership, firm size, financial leverage, industrial sector, corporate governance, mekanisme internal, mekanisme eksternal, nilai perusahaan, Tobin’s Q, dewan direksi, komite audit, kepemilikan institusional, ukuran perusahaan, hutang, sektor industri, corporate governance
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Mohamad Sulamul Hadi
Date Deposited: 24 Aug 2021 03:21
Last Modified: 24 Aug 2021 03:21
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/9048

Actions (login required)

View Item
View Item