ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN BANK WAKAF MIKRO SUNAN GUNUNG JATI BA'ALAWY TERHADAP USAHA NASABAH DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN NASABAH MENGGUNAKAN MODEL CIBEST

YUNAIDA, Ratna and SANTOSA, Purbayu Budi,(18 October 2022), ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN BANK WAKAF MIKRO SUNAN GUNUNG JATI BA'ALAWY TERHADAP USAHA NASABAH DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN NASABAH MENGGUNAKAN MODEL CIBEST. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (84kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (77kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (78kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (108kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (113kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Salah satu upaya pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan adalah dengan memberikan bantuan modal kepada Usaha Mikro. Bank Wakaf Mikro Sunan Gunung Jati Ba’alawy merupakan salah satu Lembaga Keuangan Mikro Syariah (LKMS) yang ditunjuk untuk memberikan bantuan modal berupa pembiayaan kepada Usaha Mikro yang ada di sekitar Pondok Pesantren. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pembiayaan Bank Wakaf Mikro Sunan Gunung Jati Ba’alawy dalam meningkatkan usaha nasabah serta menganalisis perbedaan kemiskinan material dan kemiskinan spiritual nasabah sebelum dan setelah menerima pembiayaan. Metode pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan wawancara kepada pihak Bank Wakaf Mikro Sunan Gunung Jati Ba’alawy, penyebaran kuesioner kepada nasabah, dan studi dokumentasi. Metode analisis data pada penelitian ini menggunakan metode campuran yang merupakan gabungan dari metode kuantitatif dan metode kualitatif. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis indikator kemiskinan yang terdiri dari headcount index, poverty gap index, income gap index, sen index, dan foster, greer, and thorbecke index, serta analisis model CIBEST. Hasil penelitian berdasarkan analisis indikator kemiskinan menunjukkan bahwa adanya pembiayaan tersebut mampu menurunkan nilai indikator kemiskinan nasabah. Hasil analisis model CIBEST menunjukkan bahwa adanya pembiayaan tersebut mampu meningkatkan usaha nasabah serta kesejahteraan nasabah sebelum dan setelah menerima pembiayaan dari Bank Wakaf Mikro Sunan Gunung Jati Ba’alawy.
Keywords : Financing, Micro Waqf Bank, Micro Businesses, CIBEST Models, Pembiayaan, Bank Wakaf Mikro, Usaha Mikro, Model CIBEST
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Ratna Yunaida
Date Deposited: 16 Nov 2022 03:41
Last Modified: 16 Nov 2022 03:42
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/11818

Actions (login required)

View Item
View Item