FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN ANTI KORUPSI DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI

PERMATASARI, Sinta Yulia and PRASTIWI, Andri,(28 June 2023), FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN ANTI KORUPSI DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (52kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (30kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (30kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (152kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (205kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pengungkapan anti korupsi adalah sebuah tindakan yang dilakukan oleh perusahaan untuk mengkomunikasikan komitmen perusahaan dalam memerangi korupsi. Tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, kepemilikan pemerintah, kepemilikan asing, jenis industri terhadap pengungkapan anti korupsi, dan menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, kepemilikan pemerintah, kepemilikan asing, jenis industri melalui profitabilitas sebagai variabel moderasi terhadap pengungkapan anti korupsi. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2020-2021. Metode sampel yang digunakan ialah purposive sampling dan diperoleh sampel akhir berjumlah 160. Data yang digunakan adalah data sekunder dan dianalisis menggunakan Moderate Regression Analysis (MRA) yang diolah dengan bantuan software SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan ukuran perusahaan dan kepemilikan asing berpengaruh positif signifikan terhadap pengungkapan anti korupsi, kepemilikan pemerintah dan jenis industri tidak berpengaruh terhadap pengungkapan anti korupsi, variabel profitabilitas berperan dalam memperkuat hubungan antara ukuran perusahaan dan kepemilikan asing terhadap pengungkapan anti korupsi, variabel moderasi profitabilitas tidak berperan memperkuat hubungan antara kepemilikan pemerintah dan jenis industry terhadap pengungkapan anti korupsi. Hasil menunjukkan 75,6% variasi besarnya pengungkapan anti korupsi. Sedangkan sisanya sebesar 24,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian.
Keywords : Anti-corruption disclosure, Company Size, Government Ownership,Foreign Ownership, Type of Industry, Profitability, Pengungkapan Anti Korupsi, Ukuran Perusahaan, Kepemilikan Pemerintah, Kepemilikan Asing, Jenis Industri, Profitabilitas
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Sinta Yulia Permatasari
Date Deposited: 17 Jul 2023 08:18
Last Modified: 17 Jul 2023 08:35
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/13038

Actions (login required)

View Item
View Item