FAKTOR PENENTU NIAT PERILAKU MENGGUNAKAN FINTECH SYARIAH (Studi Pada Milenial Muslim di Pulau Jawa)

RAHMAN, Nada Aulia and DARWANTO, Darwanto,(6 July 2023), FAKTOR PENENTU NIAT PERILAKU MENGGUNAKAN FINTECH SYARIAH (Studi Pada Milenial Muslim di Pulau Jawa). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (39kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (93kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (94kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (169kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (218kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Fintech syariah memiliki peluang untuk mendorong Indonesia menjadi pusat ekonomi dan keuangan syariah global 2024. Kehadiran fintech syariah diharapkan dapat memfasilitasi masyarakat untuk melakukan berbagai transaksi keuangan tanpa melanggar prinsip syariah. Dapat diketahui bahwa mayoritas pengguna fintech berasal dari kalangan milenial yang berdomisili di Pulau Jawa. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi faktor apa saja yang menentukan niat perilaku menggunakan fintech syariah pada generasi milenial muslim di Pulau Jawa, meliputi payment, lending, dan inovasi keuangan digital (wealth tech), baik secara bersamaan maupun pada setiap jenis fintech syariah. Pendekatan kuantitatif dengan analisis Structural Equation Modeling – Partial Least Square digunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan program SmartPLS 3.2.9. Teknik purposive sampling digunakan untuk pengumpulan data yang dilakukan melalui pengisian kuesioner online oleh 261 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Planned Behavior (PB), Acceptance Model (AM), Technology’s Use Model (TU), dan Sharia Compliance (SC) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Behavioral Intention (BI) generasi milenial muslim dalam menggunakan fintech syariah. Namun, pada fintech inovasi keuangan digital (wealth tech), Technology’s Use Model (TU) tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan dalam memprediksi Behavioral Intention (BI). Penelitian ini memberikan informasi baru bahwa masyarakat muslim milenial di Pulau Jawa sangat memperhatikan prinsip-prinsip syariah yang dipatuhi atau diterapkan oleh fintech syariah. Penelitian ini juga menyimpulkan bahwa karakteristik milenial yang akrab dengan teknologi, memainkan peran yang penting dalam penggunaan fintech syariah. Harapannya, kalangan ini dapat menjadi penggerak utama atau katalisator pertumbuhan fintech syariah di Indonesia.
Keywords : Sharia Fintech, Millennials, Sharia Compliance, Digital Financial Innovation, PLS-SEM, Fintech Syariah, Milenial, Kepatuhan Syariah, Inovasi Keuangan Digital, SEM-PLS
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Nada Aulia Rahman
Date Deposited: 24 Jul 2023 08:19
Last Modified: 30 Aug 2023 06:34
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/13071

Actions (login required)

View Item
View Item