PENGARUH PENGUNGKAPAN ENVIRONMENTAL, SOCIAL, AND GOVERNANCE (ESG) TERHADAP KINERJA BANK PADA MASA SEBELUM DAN SELAMA PANDEMI COVID-19

VERINA, Dhea Chandra and ROHMAN, Abdul,(29 May 2024), PENGARUH PENGUNGKAPAN ENVIRONMENTAL, SOCIAL, AND GOVERNANCE (ESG) TERHADAP KINERJA BANK PADA MASA SEBELUM DAN SELAMA PANDEMI COVID-19. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (219kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (147kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (216kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (234kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (244kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (943kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan environmental, social, and governance terhadap kinerja bank pada masa sebelum dan selama pandemi covid-19 dan menguji perbedaan pengaruh pengungkapan ESG pada masa sebelum dan selama pandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan pengungkapan kinerja environmental, social, and governance secara individual sebagai variabel independen dan kinerja bank yang diproksikan dengan ROA sebagai variabel dependen. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2019 untuk model regresi 1 dan tahun 2020-2022 untuk model regresi 2. Dengan metode purposive sampling, 36 sampel penelitian digunakan pada model regresi 1 dan model regresi 2. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi data panel dan analisis paired sample t-test dengan bantuan aplikasi E-views 13 dalam menguji hipotesis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengungkapan environmental berpengaruh positif tidak signifikan terhadap ROA pada masa sebelum pandemi covid-19 dan berpengaruh positif signifikan pada masa selama pandemi covid-19, pengungkapan social berpengaruh positif tidak signifikan terhadap ROA pada masa sebelum pandemi covid-19 dan berpengaruh negatif tidak signifikan pada masa selama pandemi covid-19, pengungkapan governance berpengaruh negatif signifikan pada masa sebelum covid-19 dan berpengaruh positif tidak signifikan pada masa selama pandemi covid-19. Penelitian ini juga menemukan adanya perbedaan pengaruh yang signifikan antara pengaruh pengungkapan ESG pada masa sebelum dan selama pandemi covid-19.
Keywords : environmental disclosure, social disclosure, governance disclosure, ROA, the covid-19 pandemic., pengungkapan environmental, pengungkapan social, pengungkapan governance, ROA, pandemi covid-19.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Dhea Chandra Verina
Date Deposited: 12 Jun 2024 04:26
Last Modified: 12 Jun 2024 04:33
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14249

Actions (login required)

View Item
View Item