RENCANA BISNIS ADVERTISING DENGAN TEKNOLOGI VIDEO MAPPING (STUDI PADA VIDEOMAPPING.id)

ALDIANSYAH, Teuku Muhammad Fadly and IDRIS, Idris,(12 January 2024), RENCANA BISNIS ADVERTISING DENGAN TEKNOLOGI VIDEO MAPPING (STUDI PADA VIDEOMAPPING.id). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (203kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (183kB)
[thumbnail of Abstrak (indonesia)] Text (Abstrak (indonesia)) - Published Version
Download (183kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (473kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (404kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Rencana bisnis pada bisnis video mapping oleh Videomapping.id dibuat untuk menganalisis bisnis Videomapping,id, sehingga pemilik dari bisnis tersebut dapat mengetahui jika bisnis Videomapping.id tersebut layak dijalankan ataupun tidak layak untuk dijalankan. Beberapa analisis yang digunakan pada penelitian ini terdiri dari aspek pasar dan pemasaran, aspek hukum, aspek Sumber Daya Manusia, aspek operasi atau produksi, serta aspek keuangan yang berfokus pada analisis sensivitas keuangan meliputi Net Present Value (NPV), Profitability Index (PI), Payback Period (PP), dan Internal Rate of Return (IRR). Hasil penelitian menunjukkan jika dari aspek pasar dan pemasaran memupnyai potensi dan peluang untuk terus berkembang, serta bisnis tersebut dapat mengenalkan atau memasarkan usahanya melalui internet yaitu melalui website dan media sosial. Bisnis Videomapping.id merupakan bisnis legal, karena telah memiliki Nomor Izin Berusaha (NIB). Bisnis Videomapping.id memiliki Sumber Daya Manusia yang memiliki kemampuan untuk melakukan produksi. Pada aspek operasi atau produksi menunjukkan jika Bisnis Videomapping.id mampu memenuhi kebutuhan produksi dengan memanfaatkan teknologi, serta menggunakan peralatan dan perlengkapan yang memadai untuk proses produksi. Analisis keuangan diperoleh besarnya Net Present Value (NPV) sebesar Rp.3.736.336.953 dan bernilai positif, selanjutnya nilai Profitability Index (PI) sebesar 3,73, dan nilai tersebut lebih besar dari 1. Hasil perhitungan Payback Period (PP) diperoleh nilai 1 tahun 6 bulan, yang menunjukkan jika nilai tersebut kurang dari jangka waktu umur proyek sebesar 5 tahun. Nilai Internal Rate Return (IRR) sebesar 9,16% lebih besar dari tingkat suku bunga, sehingga IRR > tingkat suku bunga yang sudah ditetapkan.
Keywords : Business Plan, Videomapping.id, Market and Marketing Aspects, Legal Aspects, Human Resources Aspects, Operational Aspects, Financial Aspects., Rencana Bisnis, Videomapping.id, Aspek Pasar dan Pemasaran, Aspek Hukum, Aspek Sumber Daya Manusia, Aspek Operasional, Aspek keuangan.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Fathullah Hafizul Bahri
Date Deposited: 27 Jun 2024 08:57
Last Modified: 27 Jun 2024 08:57
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14547

Actions (login required)

View Item
View Item