Pengaruh Kinerja Keuangan dan Makro Ekonomi terhadap Harga Saham (Pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023)

ANDINI, Dypa and WAHYUDI, Sugeng,(28 June 2024), Pengaruh Kinerja Keuangan dan Makro Ekonomi terhadap Harga Saham (Pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (802kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (775kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (775kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (834kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (795kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Harga saham yang berfluktuasi sering kali dipengaruhi oleh berbagai faktor yang kompleks dan saling terkait, sehingga diperlukan analisis mendalam untuk memahami keterkaitan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kinerja keuangan dan makro ekonomi terhadap harga saham perusahaan sub sektor makanan dan minuman Indonesia periode 2019-2023. Kinerja keuangan diukur menggunakan debt to equity ratio (DER) dan return on assets (ROA). Makro ekonomi diukur menggunakan inflasi, nilai tukar, suku bunga, money supply (M1), dan pengangguran. Metode penelitian yang digunakan meliputi analisis deskriptif statistik untuk memberikan gambaran umum mengenai data, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, multikolinieritas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi untuk memastikan validitas model regresi, serta pengujian hipotesis yang terdiri dari analisis regresi berganda, koefisien determinasi, serta uji t untuk mengidentifikasi pengaruh masing-masing independen terhadap variabel dependen, yaitu harga saham. Sampel penelitian ini terdiri dari 20 perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dipilih melalui metode purposive sampling. Data yang dikumpulkan mencakup informasi yang dibutuhkan untuk menghitung semua variabel yang relevan dalam penelitian ini selama periode 2019-2023. Hasil dari uji t (uji parsial) menunjukkan bahwa DER berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap harga saham, sedangkan ROA berpengaruh positif signifikan. Faktor makro ekonomi seperti inflasi memiliki pengaruh negatif signifikan, nilai tukar berpengaruh positif signifikan, suku bunga berpengaruh negatif signifikan, dan money supply serta pengangguran juga berpengaruh negatif signifikan terhadap harga saham. Temuan ini menegaskan bahwa baik kinerja keuangan perusahaan maupun kondisi makro ekonomi secara signifikan memengaruhi harga saham, memberikan wawasan berharga bagi investor dan manajer keuangan dalam mengambil keputusan strategis.
Keywords : Financial Performance, Macroeconomics, Stock Prices, Kinerja Keuangan, Makro Ekonomi, Harga Saham
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Dypa Andini
Date Deposited: 28 Jun 2024 09:08
Last Modified: 17 Jul 2024 06:38
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14612

Actions (login required)

View Item
View Item