ANALISIS PENGARUH KEPEMILIKAN SAHAM BESAR BERGANDA DAN AKTIFITAS KOMITE AUDIT TERHADAP AUDIT FEE

FADILLA, Muhammad Dilla and SYAFRUDDIN, Muchamad,(6 February 2019), ANALISIS PENGARUH KEPEMILIKAN SAHAM BESAR BERGANDA DAN AKTIFITAS KOMITE AUDIT TERHADAP AUDIT FEE. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S-Fulltext PDF Bookmarks-12030115120066.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (22MB) | Request a copy

Abstract

Untuk mendapatkan kualitas pelaporan yang terbaik, pemegang saham dapat memilih perusahaan akuntan publik terbaik untuk melakukan audit pada perusahaannya. Dengan menggunakan 177 perusahaan (observasi terhadap 364 laporan keuangan tahunan perusahaan non-keuangan dan non-utilitas) sebagai sampel, tujuan dari penelitian ini adalah untuk meneliti apakah biaya audit dipengaruhi oleh beberapa faktor-faktor seperti pemegang saham besar berganda dan aktifitas komite audit. Penelitian ini menggunakan Total Asset, Total Receivables divided by Total Assets, , Audit Chartered , Holding by Shareholders , Net Loss in the Period, Number of Employees, dan Audit Committee Size sebagai variabel kontrol. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari laporan keuangan perusahaan non-keuangan dan non-utilitas yang tercatat di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016. Metode yang digunakan untuk penelitian ini adalah purposive sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa semua hipotesis diterima. Hal tersebut dikarenakan pemegang saham besar berganda dan aktifitas komite audit secara positif dan signifikan mempengaruhi biaya audit.
Keywords : audit fees, multiple large shareholders, audit committee activities, biaya audit, pemegang saham besar berganda, aktifitas komite audit
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Elok Inajati
Date Deposited: 11 Feb 2020 06:11
Last Modified: 11 Feb 2020 06:11
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/2585

Actions (login required)

View Item
View Item