FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERGANTIAN KAP (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI 2009-2012)

ABDILLAH, Titis Bonang and SABENI, Arifin,(2 July 2013), FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERGANTIAN KAP (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI 2009-2012). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S – Fulltext PDF Bookmarks – C2C009245.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Independensi Kantor Akuntan Publik semakin dicurigai akan memudar ketika memiliki hubungan yang lama dengan kliennya. Salah satu cara untuk menjaga independensitas auditor adalah dengan melakukan pergantian Kantor Akuntan Publik. Beberapa penelitian terdahulu menunjukan hasil penelitian yang berbeda-beda. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi perusahaan go public melakukan pergantian Kantor Akuntan Publik di Indonesia. Faktor-faktor yang digunakan antara lain kepemilikan saham manajemen, kebijakan deviden, financial distress, jumlah dewan komisaris, pergantian manajemen, opini going concern, dan audit tenure. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2009-2012. Total sampel penelitian ini adalah 116 dengan menggunakan purposive sampling. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan regresi logistik menggunakan aplikasi program SPSS 16. Hasil dari penelitian ini adalah kebijakan dividen dan audit tenure berpengaruh signifikan pada pergantian KAP pada perusahaan manufaktur di Indonesia. Sedangkan faktor lain seperti kepemilikan saham manajemen, financial distress, jumlah dewan komisaris, pergantian manajemen dan opini going concern tidak berpengaruh signifikan pada pergantian KAP pada perusahaan manufaktur di Indonesia.
Keywords : Substitution KAP, auditor rotation, auditor independence, audit tenure, Pergantian KAP, rotasi auditor, independensi auditor, audit tenure
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Heru Prastyo
Date Deposited: 10 Jun 2020 04:17
Last Modified: 10 Jun 2020 04:17
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/4563

Actions (login required)

View Item
View Item