PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, CAPITAL ADEQUACY RATIO, NON PERFORMING LOAN, RETURN ON ASSETS, DAN LOAN TO DEPOSIT RATIO TERHADAP JUMLAH PENYALURAN KREDIT PADA BANK DI INDONESIA (Studi Empiris: bank yang terdaftar di BEI)

GALIH, Tito Adhitya and MEIRANTO, Wahyu,(2011), PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, CAPITAL ADEQUACY RATIO, NON PERFORMING LOAN, RETURN ON ASSETS, DAN LOAN TO DEPOSIT RATIO TERHADAP JUMLAH PENYALURAN KREDIT PADA BANK DI INDONESIA (Studi Empiris: bank yang terdaftar di BEI). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks - C2C607142.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (633kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris tentang pengaruh dana pihak ketiga, capital adequacy ratio, non performing loan, return on assets, dan loan to deposit ratio terhadap jumlah penyaluran kredit di Indonesia. Varibael independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah dana pihak ketiga yang diukur dengan LnDPK, capital adequacy ratio, non perfoming loan, return on assets, dan loan to deposit ratio. Variabel independen menggunakan bentuk tahun sebelumnya (t-1), tahun observasi dari 2006-2008. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah jumlah penyaluran kredit yang diukur dengan Lnkredit, tahun observasi 2007-2009. Sampel penelitian adalah perusahaan perbankan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) periode antara 2006-2009. Data dikumpulkan dengan metode purposive sampling. Total terdapat 23 perusahaan perbankan yang diambil sebagai sampel penelitian. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan regresi berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dana pihak ketiga, return on assets, dan loan to deposit ratio berpengaruh positif signifikan terhadap jumlah penyaluran kredit. Sementara itu, capital adequacy ratio dan non performing loan tidak berpengaruh signifikan terhadap jumlah penyaluran kredit.
Keywords : deposit from third parties, capital adequacy ratio, non performing loan, return on assets, loan to deposit ratio, loans, dana pihak ketiga, capital adequacy ratio, non performing loan, return on assets, loan to deposit ratio, kredit
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Gunawan Gunawan
Date Deposited: 03 Jul 2020 01:49
Last Modified: 03 Jul 2020 01:49
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/5334

Actions (login required)

View Item
View Item