ANALISIS FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT NASABAH BANK BCA UNTUK MENGGUNAKAN KLIK-BCA

PRANIDANA, Sauca Ananda and MUDIANTONO, Mudiantono,(March 2011), ANALISIS FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT NASABAH BANK BCA UNTUK MENGGUNAKAN KLIK-BCA. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S-Fulltext PDF Bookmarks-C2A006127.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

BCA merupakan market leader internet banking di Indonesia dengan layanan klikBCA. Saat ini, jumlah pengguna klikBCA tercatat terus bertambah baik dari pengguna klikBCA individu maupun klikBCA bisnis. Sampai dengan tahun 2009, total pengguna klikBCA meningkat menjadi 1,7 juta nasabah dari 1,2 juta nasabah di tahun 2008. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat nasabah BCA untuk menggunakan KlikBCA. Data yang digunakan adalah data primer yang berupa kuesioner yang disebar ke nasabah BCA yang menggunakan KlikBCA di wilayah Semarang sebanyak 97 responden. Variabel-variabel penelitian yang digunakan yaitu: variabel independen berupa kemudahan penggunaan (ease fo use), kenyamanan (convenience), kepercayaan (trust), dan ketersediaan fitur (feature avaiability), sedangkan variabel dependen yaitu minat untuk menggunakan (intention to use). Alat analisis yang digunakan adalah SPSS v.17. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: kemudahan penggunaan (ease of use) tidak berpengaruh signifikan positif terhadap minat untuk menggunakan (intention to use), sedangkan kenyamanan (convenience), kepercayaan (trust), dan ketersediaan fitur (feature avaiability) masing-masing berpengaruh signifikan positif terhadap minat untuk menggunakan (intention to use).
Keywords : KlikBCA, ease of use, convenience, trust, and feature avaiability., Klik BCA, kemudahan penggunaan, kenyamanan, Kepercayaan, dan ketersediaan Fitur.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Yuwono Yuwono
Date Deposited: 20 Jul 2020 13:10
Last Modified: 20 Jul 2020 13:10
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6067

Actions (login required)

View Item
View Item