WARDHANA, Anindyarta Adi and CAHYONOWATI, Nur,(15 May 2013), PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP TINGKAT PENGUNGKAPAN RISIKO (Studi Empiris pada Perusahaan Nonkeuangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text
Download (57kB)
Download (57kB)
Text
Download (17kB)
Download (17kB)
Text
Download (17kB)
Download (17kB)
Text
Download (22kB)
Download (22kB)
Text
Download (21kB)
Download (21kB)
Text
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik
perusahaan seperti struktur kepemilikan, dewan komisaris independen, komite audit
independen, kualitas auditor eksternal, ukuran perusahaan, leverage dan jenis
industri terhadap tingkat pengungkapan risiko pada semua perusahaan non
keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia di tahun 2011. Penelitian ini
merupakan replikasi dari penelitian yang telah dilakukan oleh Oliviera et al. (2011).
Namun, variabel kontrol yang digunakan Oliviera et al. (2011) yaitu listing status
dan accounting standard tidak digunakan dalam penelitian ini, karena tidak berlaku
di Indonesia. Perusahaan keuangan tidak digunakan karena memiliki regulasi yang
berbeda dengan perusahaan nonkeuangan.
Penelitian ini merupakan penelitian empiris dengan teknik purposive
sampling dalam pengumpulan data dengan kriteria sebagai berikut : 1. Perusahaan
nonkeuangan yang terdaftar di BEI pada tahun 2011. 2. Menerbitkan annual report
tahun 2011 dengan lengkap. Data diperoleh dari data sekunder laporan tahunan 328
perusahaan non keuangan yang terdaftar di BEI pada tahun 2011. Analisis data
dilakukan dengan Partial Least Square.
Hipotesis yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut,
1. Struktur kepemilikan yang terkonsentrasi berpengaruh secara negatif terhadap
tingkat pengungkapan risiko, 2. Dewan komisaris independen berpengaruh secara
positif terhadap tingkat pengungkapan risiko, 3. Komite audit independen
berpengaruh secara positif terhadap tingkat pengungkapan risiko, 4. Perikatan
dengan KAP Big4 berpengaruh secara positif terhadap tingkat pengungkapan
risiko, 5. Terdapat pengaruh positif antara leverage dengan tingkat pengungkapan
risiko, 6. Ukuran perusahaan berpengaruh secara positif terhadap tingkat
pengungkapan risiko, 7. Tingkat sensitivitas lingkungan yang tinggi berpengaruh
secara positif terhadap tingkat pengungkapan risiko. Hasil pengujian hipotesis
menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan kualitas auditor eksternal berpengaruh
secara signifikan terhadap tingkat pengungkapan risiko. Selanjutnya, struktur
kepemilikan, dewan komisaris independen, komite audit independen, leverage dan
jenis industri tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan risiko.
Hasil penelitian ini akan memberikan informasi kepada investor tentang risiko yang
dihadapi perusahaan dan berguna untuk dasar pengambilan keputusan.
Keywords : | risk disclosure, firm characteristics, annual report, pengungkapan risiko, karakteristik perusahaan, annual report |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Akuntansi |
Depositing User: | Elok Inajati |
Date Deposited: | 30 Jul 2020 06:05 |
Last Modified: | 30 Jul 2020 06:05 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6429 |