MAHMUDAH, Mahmudah and WAHYUDI, Sugeng,(13 December 2013), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRICE EARNING RATIO DENGAN EARNING GROWTH SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2008-2011). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text
Download (4MB)
Download (4MB)
Text
Download (4MB)
Download (4MB)
Text
Download (4MB)
Download (4MB)
Text
Download (4MB)
Download (4MB)
Text
Download (4MB)
Download (4MB)
Text
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel return on equity (ROE), debt to equity ratio (DER), current ratio (CR), price to book value (PBV), dividend payout ratio (DPR), firm size, dan earning growth (EG) terhadap price earning ratio (PER) perusahaan manufaktur. Sekaligus pengaruh variabel interaksi ROE.EG dan DER.EG terhadap price earning ratio (PER).
Sampel penelitian yang digunakan sebanyak 42 perusahaan pada sektor perusahaan manufaktur. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder dari setiap perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama empat tahun yaitu tahun 2008, 2009, 2010, dan 2011. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Analisis data menggunakan alat analisis uji regresi berganda dan uji interaksi atau biasa disebut Moderated Regression Analysis (MRA) yang didahului dengan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, dan uji autokorelasi. Pengujian hipotesa dilakukan dengan menggunakan uji F dan uji t.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel return on equity (ROE), price to book value (PBV), dan firm size mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap price earning ratio. Interaksi DER.EG mempunyai pengaruh negatif signifikan terhadap price earning ratio. Sedangkan variabel debt to equity ratio (DER), current ratio (CR) dan dividend payout ratio (DPR), earning growth (EG), dan interaksi ROE.EG mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap price earning ratio saham perusahaan manufaktur.
Keywords : | return on equity, debt to equity ratio, current ratio, price to book value, dividend payout ratio, firm size, earning growth, price earning ratio, return on equity, debt to equity ratio, current ratio, price to book value, dividend payout ratio, firm size, earning growth, price earning ratio |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Manajemen |
Depositing User: | Yuwono Yuwono |
Date Deposited: | 25 Sep 2020 08:04 |
Last Modified: | 25 Sep 2020 08:04 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6827 |