MANAJEMEN LABA, KOMITE AUDIT, DAN KETERBACAAN LAPORAN TAHUNAN (Studi Empiris pada Perusahaan yang Terdaftar pada Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019)

HIDAYATULLAH, Muhammad Fajar and MUTMAINAH, Siti,(30 June 2021), MANAJEMEN LABA, KOMITE AUDIT, DAN KETERBACAAN LAPORAN TAHUNAN (Studi Empiris pada Perusahaan yang Terdaftar pada Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (30kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (62kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (10kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (62kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (192kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (972kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan manajemen laba dan komite audit terhadap keterbacaan laporan tahunan. selain itu penelitian ini juga ingin menguji pengaruh moderasi komite audit terhadap hubungan manajemen laba dan keterbacaan laporan tahunan. keterbacaan laporan tahunan diukur menggunakan Gunning Fog Index, sementara manajemen laba diukur menggunakan discretionary accrual dengan model Jones Modified (Dechow et al., 1995) dan komite audit terbagi kedalam 3 proksi pengukuran yaitu keahlian komite audit, jumlah anggota komite audit dan rapat komite audit. Penelitian ini menggunakan perusahaan yang terdaftar pada Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2017-2019. Metode purposive sampling digunakan untuk pemilihan sampel pada penelitian ini. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan yang tersedia pada website Bursa Efek Indonesia serta website perusahaan tersebut. Uji regresi linear berganda dilakukan untuk mengetahui pengaruh manajemen laba dan komite audit terhadap keterbacaan laporan tahunan dan Analisis Regresi Moderasi dilakukan untuk mengetahui pengaruh moderasi komite audit terhadap hubungan manajemen laba dan keterbacaan laporan tahunan Berdasarkan hasil uji statistik penelitian ini menunjukkan pengaruh negatif dan signifikan manajemen laba dan keahlian komite audit terhadap nilai fog yang mengimplikasikan penambahan manajemen laba dan keberadaan keahlian komite audit dapat meningkatkan keterbacaan laporan tahunan, tetapi jumlah anggota komite audit dan rapat komite audit tidak berpengaruh secara signifikan terhadap keterbacaan laporan tahunan. penelitian ini juga tidak dapat menemukan pengaruh moderasi komite audit terhadap hubungan manajemen laba dan keterbacaan laporan tahunan.
Keywords : nnual Report Readability, Gunning Fog Index, Earning Management, Audit Committee, Accounting Expertise, Financial Expertise, Audit Committee Size, Audit Committee Meetings, Keterbacaan Laporan Tahunan, Gunning Fog Index, Manajemen Laba, Komite Audit, Keahlian Akuntansi, Keahlian Keuangan, Jumlah anggota Komite Audit, Rapat Komite Audit
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Muhammad Fajar Hidayatullah
Date Deposited: 13 Jul 2021 02:52
Last Modified: 13 Jul 2021 02:52
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/8802

Actions (login required)

View Item
View Item