PENGARUH PROFITABILITAS, FIRM SIZE, SALES GROWTH, STRUKTUR AKTIVA, NON DEBT TAX SHIELD, DAN LIKUIDITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL

RAHARJO, Ganesha Purnomo and PANGESTUTI, Irene Rini Demi,(25 September 2013), PENGARUH PROFITABILITAS, FIRM SIZE, SALES GROWTH, STRUKTUR AKTIVA, NON DEBT TAX SHIELD, DAN LIKUIDITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S-Full text pdf Bookmark-C2A009247.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh Profitabilitas, Firm Size, Sales Growth, Struktur Aktiva, Non Debt Tax Shield, dan Likuiditas terhadap Struktur Modal pada Perusahaan Wholesale & Retail yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode Tahun 2008-2011. Penelitian ini menggunakan data sampel sejumlah 84 perusahaan Wholesale & Retail. Metode sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling. Analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dan dilakukan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heterokedastisitas, uji t, dan uji F. Sampel yang digunakan sejumlah 84 data perusahaan, pada uji normalitas data yang diobservasi harus mengalami penghilangan outlier sebanyak 13 data. Sehingga data observasi yang dapat digunakan adalah sebanyak 71 data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan profitabilitas, firm size, growth sales, struktur aktiva, non debt tax shield, dan likuiditas berpengaruh terhadap struktur modal. Sedangkan secara parsial variabel sales growth, non debt tax shield, dan likuiditas berpengaruh signifikan terhadap struktur modal. Nilai dari Adjusted R square adalah sebesar 0,305. Hal ini berarti bahwa 30,5% variabel dependen yaitu struktur modal dapat dijelaskan oleh enam variabel independen di dalam penelitian ini. Sedangkan sisanya yaitu sebesar 69,5% dapat dijelaskan oleh variabel atau sebab-sebab lainnya di luar model. Kata Kunci : Struktur Modal, Profitabilitas, Firm Size, Sales Growth, Struktur Aktiva, Non Debt Tax Shield, Likuiditas.
Keywords : Keywords: Capital Structure, Profitability, Firm Size, Sales Growth, Asset Structure, Non Debt Tax Shield, Liquidity, Kata Kunci : Struktur Modal, Profitabilitas, Firm Size, Sales Growth, Struktur Aktiva, Non Debt Tax Shield, Likuiditas
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Handri Herawati
Date Deposited: 11 May 2020 03:33
Last Modified: 11 May 2020 03:33
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/3982

Actions (login required)

View Item
View Item