ANALISIS KEPUTUSAN MINAT BERKUNJUNG KEMBALI WISATAWAN SALOKA THEME PARK

DALIMUNTHE, Nisa Rahmi and PURWANTI, Evi Yulia,(15 June 2020), ANALISIS KEPUTUSAN MINAT BERKUNJUNG KEMBALI WISATAWAN SALOKA THEME PARK. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-Fulltext PDF Bookmark -12020113120052.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Kabupaten Semarang memiliki berbagai macam wisata, salah satunya Saloka Theme Park yang berada di Gumuksari, Lopait. Saloka memiliki daya tarik utama 25 wahana dan hiburan pertunjukan laser animasi Baru Klinthing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis permintaan wisatawan terhadap obyek wisata Saloka. Penelitian ini menggunakan 100 sampel kuesioner yang dibagikan secara online menggunakan accidental sampling, yaitu teknik menentukan sampel berdasarkan kebetulan, siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel bila dipandang cocok sebagai sumber data. Sampel data diolah menggunakan uji analisis regresi logistik dan analisis deskriptif. Uji analisis logistik digunakan untuk menjelaskan hubungan antara variabel dependen dan variabel independen, sedangkan analisis deskriptif digunakan untuk menjelaskan gambaran profil responden. Variabel dependen yang digunakan adalah minat kunjung kembali, sedangkan variabel independennya adalah pendapatan per bulan, umur, kelompok kunjungan, fasilitas-fasilitas, wahana dan harga tiket masuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan per bulan, umur, dan wahana berpengaruh secara signifikan, sedangkan kelompok kunjungan, variabel fasilitas dan variabel harga tiket masuk tidak berpengaruh signifikan. Variabel pendapatan, fasilitas-fasilitas, wahana dan harga tiket masuk berpengaruh positif, sedangkan umur dan kelompok kunjungan memiliki pengaruh negatif. Berdasarkan pengamatan menunjukkan bahwa berbagai macam wahana permainan dan hiburan berada diluar ruangan.
Keywords : Saloka Theme Park, rides, tourist and interest revisiting., Saloka Theme Park, wahana, wisatawan, minat kunjung kembali
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 27 Oct 2020 04:22
Last Modified: 27 Oct 2020 04:22
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7490

Actions (login required)

View Item
View Item