STUDI TENTANG PENGARUH NILAI PELANGGAN INTI DAN PERIPHERAL TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN KARTU KREDIT UNTUK MENINGKATKAN KEPUTUSAN MENGGUNAKAN KARTU KREDIT (Kasus Pada Pengguna Kartu Kredit di Kota Semarang)

GUNAWAN, Vania and WIDIYANTO, Ibnu,(28 January 2011), STUDI TENTANG PENGARUH NILAI PELANGGAN INTI DAN PERIPHERAL TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN KARTU KREDIT UNTUK MENINGKATKAN KEPUTUSAN MENGGUNAKAN KARTU KREDIT (Kasus Pada Pengguna Kartu Kredit di Kota Semarang). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (62kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (19kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (20kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (19kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (30kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (885kB) | Request a copy

Abstract

Dikenalnya sistem pembayaran kredit mampu mengubah pandangan masyarakat bahwa melakukan pembayaran secara kredit tidak kalah gengsinya jika dibandingkan dengan melakukan pembayaran secara tunai. Dari berbagai bentuk sistem pembayaran kredit, sistem pembayaran dengan menggunakan kartu kredit sangat menarik masyarakat terutama konsumen yang menginginkan cara pembayaran yang lebih praktis dan relatif lebih aman dibandingkan dengan pembayaran menggunakan uang tunai. Pada umumnya nasabah bersedia untuk menggunakan apabila produk (kartu kredit) sesuai dengan harapan yang dimiliki, ketika akan mengkonsumsinya. Oleh karena itu, penelitian ini meneliti proses dari nilai pelanggan inti dan nilai pelanggan peripheral dalam upaya meningkatkan keputusan menggunakan kartu kredit. Permasalahan penelitian ini bersumber kepada data jumlah pengguna kartu kredit di Semarang dimana terdapat penurunan jumlah pengguna kartu kredit di kota Semarang pada tahun 2009 dan dengan 40% pangsa pasar dikuasai oleh Citibank. Dari permasalahan di atas yang mendasari dilakukan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui bagaimana proses meningkatkan keputusan menggunakan melalui nilai pelanggan inti dan nilai pelanggan peripheral. Dalam penelitian ini dikembangkan suatu model teoritis dengan mengajukan tiga hipotesis yang akan diuji dengan menggunakan Structural Equation Model (SEM) dengan menggunakan software AMOS 16. Responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah responden dengan usia minimal 21 tahun, yang berada di Semarang dan telah menggunakan kartu kredit minimal selama 6 bulan dengan jumlah 110 responden. Hasil pengolahan data SEM dengan model penuh sebagian besar telah memenuhi criteria Goodness of fit sebagai berikut, nilai chi-square = 117,811; probability = 0,108; GFI = 0,892; AGFI = 0,853; CMIN/DF = 1,178; RMSEA = 0,040. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa model ini layak untuk digunakan. Hasil penelitian ini menunjukkan proses untuk meningkatkan keputusan menggunakan melalui nilai pelanggan inti dan nilai pelanggan peripheral.
Keywords : core customer value, peripheral costumer value, usage intention, and usage decision, nilai pelanggan inti, nilai pelanggan peripheral, minat menggunakan, dan keputusan menggunakan.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 29 Apr 2021 06:41
Last Modified: 29 Apr 2021 06:41
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/8305

Actions (login required)

View Item
View Item