ANTESEDEN CUSTOMER LOYALTY DENGAN CUSTOMER SATISFACTION SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi pada Pengguna BCA Mobile di Kota Semarang)

HERMAWAN, Diki and KUSUMAWARDHANI, Amie,(15 March 2024), ANTESEDEN CUSTOMER LOYALTY DENGAN CUSTOMER SATISFACTION SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi pada Pengguna BCA Mobile di Kota Semarang). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (225kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (186kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (185kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (206kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (209kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Bank Central Asia (BCA) merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia. BCA memiliki layanan mobile banking atau yang dikenal dengan BCA Mobile. BCA Mobile telah memperoleh banyak penghargaan, diantaranya menduduki peringkat pertama Top Brand Award kategori E-Channel. Akan tetapi dalam satu tahun terakhir, BCA Mobile masih mendapatkan penilaian kurang baik pada aplikasi Apple Store, banyak dikeluhkan oleh para penggunanya yang disampaikan melalui aplikasi X, serta hasil pra survei terkait loyalitas pengguna yang mengindikasikan adanya ketidakpuasan yang pada akhirnya memengaruhi loyalitas. Fenomena ini membuktikan bahwa pengguna merasa kurang puas dan percaya dengan layanan yang diberikan BCA pada BCA Mobile. Selain fenomena tersebut, ditemukan inkonsistensi pada penelitian terdahulu, yaitu kualitas layanan terhadap loyalitas pelanggan dan kepercayaan terhadap loyalitas pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui anteseden customer loyalty dengan customer satisfaction sebagai variabel intervening pada pengguna BCA Mobile di Kota Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Kota Semarang yang merupakan pengguna BCA Mobile dan berusia minimal 17 tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner yang terdiri dari pernyataan tertutup secara daring berhasil memperoleh 220 responden yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara kuantitatif dan struktural dengan menggunakan metode SEM (Structural Equation Modelling) menggunakan AMOS (Analysis Moment of Structural) 24. Temuan pada penelitian ini berhasil membuktikan bahwa kualitas layanan dan kepercayaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan kepuasan pelanggan sebagai variabel intervening. Begitu pula kepuasan pelanggan yang juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Implikasi manajerial yang dapat diterapkan adalah dengan menggunakan penelitian ini sebagai pertimbangan BCA dalam meningkatkan kualitas layanan dan kepercayaan agar pengguna BCA Mobile merasa puas sehingga meningkatkan loyalitas.
Keywords : Service Quality, Trust, Customer Loyalty, Customer Satisfaction, Mobile Banking, Kualitas Layanan, Kepercayaan, Loyalitas Pelanggan, Kepuasan Pelanggan, Mobile Banking
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Diki Hermawan
Date Deposited: 02 Apr 2024 02:49
Last Modified: 02 Apr 2024 02:49
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14084

Actions (login required)

View Item
View Item