ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN UMKM PADA MARKETPLACE ONLINE TOKOPEDIA, BUKALAPAK, DAN SHOPEE

WICAKSONO, Septianus Angga and AMINATA, Jaka,(25 October 2018), ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN UMKM PADA MARKETPLACE ONLINE TOKOPEDIA, BUKALAPAK, DAN SHOPEE. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks - 12020114120012.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Kemajuan teknologi yang begitu pesat di abad ke-20 ini membawa dampak yang luar biasa dalam segala bidang. Internet merupakan faktor utama pendorong kemajuan teknologi yang menyebabkan terjadinya disrupsi dalam bidang perdagangan dimana perdagangan telah mengalami shifting dari offline ke online. Hal tersebut memunculkan peluang bisnis bagi para wirausahawan untuk memecahkan masalah – masalah dalam mendukung transaksi via online yaitu melalui start up yang berfokus pada hal jual – beli barang yang disebut marketplace online atau pasar online. Melalui marketplace online inilah tersedia sarana jual beli yang menjembatani antara penjual dan pembeli secara online. Setiap orang bisa melakukan penjualan secara online via marketplace online tak terkecuali para pelaku UMKM sebagai penyokong perekonomian nasional. Penelitian bertujuan untuk menganalisis faktor – faktor yang mempengaruhi pendapatan UMKM yang berjualan pada marketplace online. Variabel independen adalah modal, pengalaman usaha, inovasi produk, strategi promosi, dan pendidikan. Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah pendapatan UMKM. Penelitian ini merupakan penelitian yang berjenis penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang menggambarkan faktor - faktor yang mempengaruhi pendapatan UMKM yang berjualan pada marketplace online. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM di Pulau Jawa yang berjualan pada marketplace online tokopedia, bukalapak, dan shopee dengan jumlah sampel sebanyak 97 responden yang diambil secara accidental sampling dan dianalisis menggunakan regresi linier berganda (OLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel modal, inovasi produk, strategi promosi, dan pendidikan berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan pelaku UMKM. Sedangkan variabel pengalaman usaha tidak berpengaruh terhadap pendapatan pelaku UMKM yang berjualan pada marketplace online.
Keywords : Internet, Shifting, Start up, E-commerce, online Marketplace, MSMEs, Internet, Shifting, Start up, E-commerce, Marketplace online, UMKM
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Gunawan Gunawan
Date Deposited: 24 Jan 2020 10:22
Last Modified: 24 Jan 2020 10:22
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/1849

Actions (login required)

View Item
View Item