ANALISIS PENGARUH PENANAMAN MODAL ASING dan PENANAMAN MODAL DALAM NEGERI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI : di Jawa Tengah 1990 – 2010

MUAZI, Nur Mustar and ARIANTI, Fitrie,(2013), ANALISIS PENGARUH PENANAMAN MODAL ASING dan PENANAMAN MODAL DALAM NEGERI TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI : di Jawa Tengah 1990 – 2010. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S = Fulltext PDF Bookmarks - C2B008090.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pembangunan ekonomi selain bertujuan untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi yang tinggi, juga berusaha mengurangi tingkat kemiskinan, tingkat pengangguran, dan ketimpangan pendapatan. Meskipun bukan menjadi suatu indicator terbaik, Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dijadikan sebagai indicator pertumbuhan ekonomi karena dipandang lebih mencerminkan kesejahteraan penduduk. Besarnya PDRB di Provinsi Jawa Tengah tentunya tidak lepas dari peranan investasi baik Penanaman Modal dalam Negeri (PMDN) maupun Penanaman Modal Asing (PMA) yang ditanamkan diwilayah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh PMDN dan PMA terhadap PDRB Provinsi Jawa Tengah selama kurun waktu 1990-2010 yang dilatarbelakangi oleh kenyataan bahwa pertumbuhan investasi di Jawa Tengah cenderung negative selama periode pengamatan dan hal ini mengindikasikan bahwa investasi dan pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah berhubungan negative. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ekonometrik dengan pendekatan kointegrasi dan model dinamis dengan pendekatan ECM (Error Correction Model). Penggunaan model ini bertujuan untuk menganalisa secara teoritik dan empirik apakah model yang dihasilkan konsisten dengan teori atau tidak. Dari hasil regresi linier berganda dengan estimasi ECM didapatkan hasil bahwa Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) berpengaruh terhadap nilai PDRB di Jawa Tengah. Dalam jangka pendek dan jangka panjang didapatkan hasil bahwa variabel PMA dan PMDN mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap nilai PDRB Jawa Tengah
Keywords : GDRP Central Java Province, Foreign Investment, Domestic Investment, PDRB Provinsi Jawa Tengah, Penanaman Modal Asing , Penanaman Modal Dalam Negeri
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Gunawan Gunawan
Date Deposited: 24 Jun 2020 07:13
Last Modified: 24 Jun 2020 07:13
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/5020

Actions (login required)

View Item
View Item