ANALISIS PERMINTAAN PENGGUNAAN LAYANAN KESEHATAN PADA RUMAH SAKIT UMUM MILIK PEMERINTAH DI KABUPATEN SEMARANG

PUTRA, Andhika Widyatama and HENDARTO, R Mulyo,(6 September 2010), ANALISIS PERMINTAAN PENGGUNAAN LAYANAN KESEHATAN PADA RUMAH SAKIT UMUM MILIK PEMERINTAH DI KABUPATEN SEMARANG. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-FULLTEXT PDF BOOKMARKS-C2B606005.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Dalam perspektif ekonomi, kesehatan merupakan faktor penentu tinggi rendahnya kualitas sumber daya manusia. Pemerintah melalui instansi terkait telah melakukan peningkatan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap warga negara Indonesia agar terwujud derajat kesehatan masyarakat di masa depan yang ingin dicapai melalui pembangunan kesehatan masyarakat yang telah disusun melalui visi “Indonesia Sehat 2010” dengan didukung peningkatan alokasi dana untuk sektor kesehatan. Permasalahan yang terjadi adalah kurangnya kerjasama dari seluruh warga negara dalam mensukseskan program tersebut. Sebagai propinsi dengan pendapatan per kapita terkecil di pulau Jawa, Jawa Tengah memiliki rata-rata 60.21 persen pengguna layanan kesehatan kesehatan yang telah disediakan pemerintah, dan yang terkecil berada di Kabupaten Semarang yang sebesar 20.76 persen pengguna layanan kesehatan kesehatan yang telah disediakan pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan menjelaskan beberapa faktor yang mempengaruhi penggunaan layanan kesehatan khususnya di Kabupaten Semarang. Berdasarkan penelitian terdahulu dan teori yang ada, beberapa faktor tersebut adalah pendapatan keluarga, biaya kunjungan, tingkat pendidikan, jarak dan kualitas layanan kesehatan. Dengan metode analisis regresi linier berganda, beberapa faktor tersebut dicari pengaruhnya terhadap frekuensi kunjungan ke layanan kesehatan. Hasil penelitian yang diperoleh adalah pendapatan keluarga, tingkat pendidikan, jarak dan kualitas layanan berpengaruh secara signifikan terhadap frekuensi kunjungan ke layanan kesehatan. Pembenahan infrastruktur sektor kesehatan disertai dengan upaya aktif dari pemerintah menjadi suatu solusi yang dianggap tepat atas permasalahan yang ada. Serta didukung oleh peningkatan kesadaran dan kemauan pola konsumsi masyarakat terhadap layanan kesehatan yang ada, sehingga terjadi pola permintaan dan penawaran kesahatan yang dinamis.
Keywords : Use of Health Services, Family Income, Costs, Education, Distance, Quality Service., Penggunaan Layanan Kesehatan, Pendapatan Keluarga, Biaya, Pendidikan, Jarak, Kualitas Layanan.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2020 06:32
Last Modified: 29 Sep 2020 06:32
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6868

Actions (login required)

View Item
View Item