RANGGASUKMA, Retus Aleksiva and HAYATI, Banatul,(28 May 2020), ANALISIS PERHITUNGAN INDEKS PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN PROVINSI-PROVINSI DI INDONESIA DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text
Download (248kB)
Download (248kB)
Text
Download (123kB)
Download (123kB)
Text
Download (123kB)
Download (123kB)
Text
Download (155kB)
Download (155kB)
Text
Download (245kB)
Download (245kB)
Text
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Pembangunan berkelanjutan saat ini menjadi agenda tujuan pembangunan
di Indonesia. Pembangunan berkelanjutan diimplementasikan sebagai
keseimbangan pembangunan antar dimensi yaitu ekonomi, sosial, dan lingkungan.
Capaian pembanguan berkelanjutan dapat diukur dengan menggunakan indikator
komposit yang disusun dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), Indeks
Pembangunan Manusia (IPM), dan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH).
Selain indikator tersebut terdapat beberapa indikator-indikator tujuan
pembangunan berkelanjutan lain yang dapat mempengaruhi capain pembangunan
berkelanjutan di Indonesia. Penelitian ini fokus pada analisis pengaruh
Ketimpangan, Tingkat Kemiskinan, Indeks Pembangunan Gender (IPG),
Kepadatan Penduduk, dan Jumlah Bencana Alam terhadap perhitungan indeks
pembangunan berkelanjutan provinsi-provinsi di Indonesia.
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengukur besarnya indeks
komposit pembangunan berkelanjutan (IPB) berdasarkan dimensi ekonomi, sosial,
dan lingkungan provinsi-provinsi yang ada di Indonesia dan faktor-faktor lain
yang mempengaruhinya dan menganalisis pemetaannya dengan analisis Tipologi
Klassen. Dengan jenis data sekunder yang didapatkan dari Badan Pusat Statistik
(BPS), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dan Kementerian
Kehutanan dan Lingkungan Hidup serta literasi lain seperti buku dan jurnal.
Penelitian ini menggunakan regresi data panel dengan fixed effect model (FEM).
Hasil penelitian menunjukan bahwa Indeks pembangunan berkelanjutan
dengan skenario 2 menggambarkan keseimbangan antar dimensi pembangunan
yang lebih baik dan daerah yang berada di kuaran I lebih sedikit daripada daerah
yang ada di kuadran IV. Selain itu, variabel yang berpengaruh terhadap indeks
pembangunan berkelanjutan, antara lain Indeks Pembangunan Gender (IPG)
berpengaruh positif dan siginifikan dan Kepadatan Penduduk berpengaruh positif
dan signifikan.
Keywords : | Sustainable Development, Inequality, Poverty, Gender, Population Density, Natural Disasters, Fixed Effect Model, Pembangunan Berkelanjutan, Ketimpanagan, Kemiskinan, Gender, Kepadatan Penduduk, Bencana Alam, Fixed Effect Model |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Ekonomi Pembangunan |
Depositing User: | Users 15 not found. |
Date Deposited: | 23 Oct 2020 03:09 |
Last Modified: | 23 Oct 2020 03:09 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7469 |