QIBTI, Maisi Hasna Mariyatul and HENDARTO, R Mulyo,(10 July 2020), ANALISIS SPILLOVER EFFECT PERTUMBUHAN EKONOMI ANTAR KABUPATEN/KOTA DI KAWASAN PURWOMANGGUNG JAWA TENGAH TAHUN 1988-2018. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Download (1MB)
Download (1MB)
Text
Download (1MB)
Download (1MB)
Text
Download (1MB)
Download (1MB)
Text
Download (2MB)
Download (2MB)
Text
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Studi empiris mengenai spillover effect pertumbuhan ekonomi diperlukan
mengingat penerapan teori pusat pertumbuhan yang telah dilakukan di negaranegara
maju maupun negara-negara berkembang masih menimbulkan pro dan
kontra. Kawasan PURWOMANGGUNG merupakan salah satu kawasan kerjasama
strategis di Jawa Tengah yang terdiri dari Kota Magelang, Kabupaten Purworejo,
Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Magelang, dan Kabupaten Temanggung, dengan
pusat pertumbuhan berada di Kota Magelang. Kabupaten/kota di Kawasan
PURWOMANGGUNG memiliki karakteristik yang terbuka dengan struktur
ekonomi yang hampir sama. Konsekuensi dari keterbukaan ekonomi tersebut maka
perekonomian di suatu daerah dapat dipengaruhi oleh perilaku dan dinamika
kegiatan ekonomi pada daerah di sekitarnya. Penelitian ini bertujuan untuk
mengidentifikasi dan menganalisis hubungan kausalitas pertumbuhan ekonomi
antar daerah, dan menganalisis spillover effect pertumbuhan ekonomi pada suatu
daerah terhadap daerah lainnya di Kawasan PURWOMANGGUNG.
Metode yang digunakan adalah Granger Causality Test untuk
mengidentifikasi adanya hubungan kausalitas pertumbuhan ekonomi antar daerah,
dan Vector Error Correction Model (VECM) digunakan untuk mengetahui dampak
spillover pertumbuhan ekonomi suatu daerah terhadap daerah lainnya di Kawasan
PURWOMANGGUNG. Variabel yang digunakan adalah pertumbuhan ekonomi
yang diproksikan menggunakan bentuk logaritma PDRB menurut lapangan usaha
ADHK 2010 pada kabupaten/kota di Kawasan PURWOMANGGUNG selama
kurun waktu 31 tahun dari tahun 1988 hingga tahun 2018.
Hasil penelitian diketahui bahwa masing-masing daerah di Kawasan
PURWOMANGGUNG mampu memberikan spillover effect terhadap daerah
sekitarnya dalam kawasan tersebut, namun spillover effect yang diberikan tidak
tersebar merata ke seluruh daerah. Hubungan kausalitas pertumbuhan ekonomi
antar daerah di Kawasan PURWOMANGGUNG sebagian besar bersifat bidirrectional
(dua arah). Spillover effect pertumbuhan ekonomi suatu daerah
tehadap daerah lainnya di Kawasan PURWOMANGGUNG ada yang bersifat
spread effect maupun backwash effect. Kabupaten Purworejo memberikan spillover
effect pada 4 daerah, Kota Magelang, Kabupaten Magelang, Kabupaten
Temanggung memberikan spillover effect pada 3 daerah, dan Kabupaten Wonosobo
pada 2 daerah. Spread effect dalam kegiatan pembangunan yang dilaksanakan oleh
masing-masing daerah di Kawasan PURWOMANGGUNG lebih besar
dibandingkan dengan backwash effect. Hal ini sesuai dengan apa yang
dihipotesiskan oleh Perroux melalui teori kutub pertumbuhan.
Keywords : | growth spillover effect, growth center, Granger Causality Test, Vector Error Correction Model (VECM), PURWOMANGGUNG Region., growth spillover effect, pusat pertumbuhan, Granger Causality Test, Vector Error Correction Model (VECM), Kawasan PURWOMANGGUNG. |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Ekonomi Pembangunan |
Depositing User: | Users 15 not found. |
Date Deposited: | 02 Nov 2020 01:31 |
Last Modified: | 02 Nov 2020 01:31 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7504 |