MA’MUN, Muhammad Syukron and ISKANDAR, Deden Dinar,(30 December 2020), ANALISIS DETERMINAN EMISI KARBON DIOKSIDA PADA ASEAN (ASSOCIATION OF SOUTHEAST ASIAN NATIONS) DAN ALADI(ASOCIACION LATINOAMERICANA DE INTEGRACION). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text (Cover)
- Published Version
Download (88kB)
Download (88kB)
Text (Abstrak (Inggris))
- Published Version
Download (8kB)
Download (8kB)
Text (Abstrak (Indonesia))
- Published Version
Download (9kB)
Download (9kB)
Text (Daftar Isi)
- Published Version
Download (167kB)
Download (167kB)
Text (Daftar Pustaka)
- Published Version
Download (170kB)
Download (170kB)
Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
Konsep Environmental Kuznets Curve (EKC) yang menghubungkan
pertumbuhan ekonomi dengan degradasi lingkungan telah diuraikan dengan baik,
akan tetapi terdapat perbedaan pendapat mengenai bentuk, tahap, dan
determinannya. Memperhatikan percepatan pembangunan ekonomi pada negara
anggota ASEAN (Association of Southeast Asian Nations) dan ALADI
(Asociacion Latinoamericana de Integracion), pemahaman yang lebih baik tentang
hubungan antara pertumbuhan ekonomi dan polusi sangat penting bagi para
pembuat kebijakan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel
ekonomi dan variabel Worldwide Governance Indicators (WGI) terhadap emisi
karbon dioksida, serta menganalisis tingkat emisi karbon dioksida antara sebelum
dan sesudah berlakunya Protokol Kyoto tahun 2005 menggunakan data panel pada
9 negara anggota ASEAN dan 11 negara anggota ALADI selama periode 2002-
2017. Metode analisis deskriptif dan analisis regresi data panel digunakan untuk
menjawab tujuan penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial development, trade
openness, foreign direct investment, control of corruption, dan voice and
accountability berpengaruh positif terhadap emisi karbon dioksida pada ASEAN.
Sebaliknya, produk domestik bruto dan political stability and absence of violence
or terrorism berpengaruh negatif terhadap emisi karbon dioksida. Produk
domestik bruto, financial development, trade openness, control of corruption, dan
political stability and absence of violence or terrorism berpengaruh positif
terhadap emisi karbon dioksida pada ALADI. Sebaliknya, voice and
accountability berpengaruh negatif terhadap emisi karbon dioksida. Kemudian,
terdapat perbedaan tingkat emisi karbon dioksida antara sebelum dan sesudah
berlakunya Protokol Kyoto pada ASEAN dan ALADI. Hal tersebut
mengilustrasikan bahwa negara anggota ASEAN dan ALADI belum memiliki
komitmen untuk melaksanakan Protokol Kyoto. Mayoritas negara anggota ASEAN
dan ALADI memiliki karakteristik yang serupa sebagai negara berkembang
sehingga tidak sedikit variabel independen identik dan signifikan. Perbedaan
geografis tidak menyebabkan perbedaan besar terhadap determinan emisi karbon
dioksida pada ASEAN dan ALADI.
Berdasarkan temuan penelitian, negara anggota ASEAN dan ALADI harus
mengurangi emisi karbon dioksida dengan mendorong masuknya foreign direct
investment pada sektor ekonomi yang ramah lingkungan dan padat teknologi.
Selain itu, negara-negara tersebut perlu menerapkan peraturan yang berkaitan
dengan pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan tanpa menghambat
pertumbuhan ekonomi. Hasil penelitian juga menegaskan pentingnya kerangka
kelembagaan dalam mengurangi emisi karbon dioksida karena kualitas
kelembagaan tidak hanya memengaruhi emisi karbon dioksida secara langsung,
tetapi juga secara tidak langsung melalui pertumbuhan ekonomi dan foreign direct
investment.
Keywords : | Carbon dioxide emissions, economic growth, good governance, the Kyoto Protocol, Emisi karbon dioksida, pertumbuhan ekonomi, tata pemerintahan yang baik, Protokol Kyoto |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Ekonomi Pembangunan |
Depositing User: | Muhammad Syukron Ma'mun |
Date Deposited: | 08 Jan 2021 08:38 |
Last Modified: | 08 Jan 2021 09:08 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7919 |